Jumat, 22 November 2024

Live Streaming Liverpool vs Wolves & Manchester City vs Aston Villa: ‘Tergantung’ Gerrard Nih!

Penentuan juara Liga Inggris memang harus sampai pekan 38 alias pekan terakhir di Liga Inggris karena dua pemuncak klasemen hanya berjarak 1 poin saja.

Hot News

Link live streaming Liverpool vs Wolves & Manchester City vs Aston Villa ada di bagian bawah artikel setelah diumumkan ya gaess. Silakan dipantau….

TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Pesta siapa yang menjadi juara Liga Inggris 2021/2022 masih harus menunggu pertandingan Minggu, 22 Mei 2022 setelah kick off ditiup mulai pukul 22.00 WIB.

Penentuan juara Liga Inggris memang harus sampai pekan 38 alias pekan terakhir di Liga Inggris karena dua pemuncak klasemen hanya berjarak 1 poin saja. Manchester City di posisi nomor satu mengantongi 90 angka, sedangkan Liverpool menjadi rival di peringkat kedua dengan raihan 89 angka.

Manchester City akan menjamu Aston Villa sedangkan Liverpool menerima Wolverhampton Wanderers alias Wolves di laga penentuan tersebut.

Ada satu sosok penting yang dihubung-hubungkan dengan dua pertandingan penentuan siapa yang bakal menjadi juara Liga Inggris musim ini. Dia adalah Steven Gerrard.

Kenapa Gerrard kemudian dihubung-hubungkan sebagai penentu siapa juara Liga Inggris 2021/2022 ya karena posisi dan latar belakangnya.

Gerrard kini tengah melakoni peran sebagai pelatih Aston Villa yang menjadi lawan terakhir Manchester City di Liga Inggris. Sementara itu, pecinta sepak bola tidak bisa melepaskan masa lalu Gerrard yang bertahun-tahun dan kemudian menjadi salah satu legenda Liverpool.

Dari catatan, Gerrard membela Liverpool dalam kurun waktu 17 tahun dengan 710 kali penampilan berkostum The Reds, Liverpool. Selama kiprahnya itu, gelandang yang juga pernah menjadi pemain andalan timnas Inggris sudah berkontribusi bagi Liverpool untuk merebut gelar Liga Champions, dua Piala FA, tiga Piala Liga, dan Piala UEFA.

Nah, dari sederet catatan itu, Gerrard sebagai kapten dan juga legenda Liverpool tak sekalipun mempersembahkan gelar juara Liga Inggris untuk Liverpool!

BACA DEH  Kualifikasi Piala DUnia 2026 (AFC) Indonesia v Jepang 0-4, Jalan Kian Terjal

Dengan sejarah panjang dan posisi terakhir Gerrard itulah sebagian orang memandang pelatih Aston Villa itu menjadi penentu siapa yang bakal menjadi juara Liga Inggris 2021/2022.

Gerrard harus membawa Aston Villa memenangkan pertandingan atau minimal menahan seri Manchester City untuk bisa membuka peluang Liverpool menjadi juara Liga Inggris musim ini.

Kalau Aston Villa sampai kalah dari Manchester City, sudah pasti  trophi Liga Inggris akan dibawa anak asuh Josep ‘Pep’ Guardiola dan akan ada pesta di Etihad Stadium.

Tidak heran kalau dikabarkan junior Gerrard yang kini menyandang ban kapten Liverpool, Jordan Henderson, berharap Aston Villa dapat memberikan kejutan saat bermain di kandang Manchester City.

Selain Gerrard, ada satu nama lagi yang dikait-kaitkan dengan perebutan juara Liga Inggris tahun ini yakni Philippe Coutinho. Gelandang serang Villa ini dulu juga sempat menjadi andalan Liverpool sebelum akhirnya pindah ke Barcelona.

BACA JUGA: Ingat, Di Tempat dan Komunitas Ini Tetap Wajib Masker Lho

BACA JUGA: Live Streaming Indonesia vs Thailand: Jangan Sampai Begini kata Shin Tae-yong

TIDAK MUNGKIN

Sementara itu, mantan pemain Manchester United, Garry Neville menyebut bahwa tidak mungkin Steven Gerrard akan mencoba membujuk para pemain Aston Villa untuk mengalahkan Manchester City dengan latar belakang hubungannya dengan Liverpool.

“Steven Gerrard tidak bisa masuk dan berkata, ‘Saya mantan Liverpool, pastikan Anda memenangkan yang ini untuk Liverpool.’ Para pemain hanya akan menertawakannya! Jadi gagasan ini, tentang Gerrard, bahwa dia akan pergi ke sana dan menang untuk [Liverpool] hanyalah omong kosong belaka. Itu tidak akan terjadi.” Demikian alasan pandangan Garry Neville yang dimuat di laman mirror.co.uk.

Sebelum hasil imbang hari Minggu melawan West Ham, seperti dilansir laman Man City, klub Manchester Biru ini mencatat lima kemenangan beruntun di Liga Inggris engan mencetak 22 gol dan hanya kebobolan dua kali.

BACA DEH  Kualifikasi Piala Dunia 2026 (AFC): Persaingan Ketat, Ini Jadwal, Hasil dan Klasemen

Catatan tersebut tentu membuat keyakinan pecinta Manchester City membumbung tinggi bahwa klub pujaan mereka bakal membawa trophi Liga Inggris ke Etihad Stadium.

Saat ini, Aston Villa berada di urutan ke-13 klasemen sementara Liga Inggris. Setelah mengambil alih pada bulan November, Gerrard menikmati peningkatan awal dalam tim yang dia bentuk.

Dalam enam pertandingan terakhir mereka, Villa kalah dari Tottenham dan Liverpool, bermain imbang dengan Palace dan Leicester dan mengalahkan Norwich dan Burnley.

Link live streaming Manchester City vs Aston Villa

Link live streaming Liverpool vs Wolves

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Piala Dunia FIFA 2026: Ini Syarat Indonesia Lolos

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Peluang Indonesia menjadi  satu dari dua negara di Grup C yang lolos  dari babak ketiga Kualifikasi...