TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Indonesia, juara Piala Asia U-20 tahun 1961 akan mengawali pertarungan di piala itu tahun ini melawan Iran pada Kamis (13/2) di Shenzen Youth Football Training Base Centre Stadium, China.
Iran, juara empat kali berturut-turut yakni 1973,1974, 1975 dan 1976, adalah juara Grup G babak kualifikasi, sedangkan Indonesia juara Grup F. Mereka berada di Grup C bersama Uzbekistan dan Yaman.
Ini Jadwal Lengkap Tim Indonesia dan Live di RCTI dan Vision+
Tanggal | Pertandingan | Jam |
Kamis (13/2) | Indonesia v Iran | 18:30 |
Minggu (16/2) | Indonesia v Uzbekistan | 18:30 |
Rabu (19/2) | Indonesia v Yaman | 18:30 |
“Laga pertama sangat penting bagi kita, ” kata pelatih Indonesia, Indra Sjafri dari Shenzen, China, seperti dikuti website PSSI, Rabu (12/2). “Pemain dalam kondisi oke dan siap tempur jelang laga perdana melawan Iran.”
“Garuda Muda ditarget lolos hingga babak semifinal Piala Asia U-20 2025 agar dapat melangkah ke Piala Dunia U-20 2025 di Chile,” ujar Indra.
Indonesia akan belajar dari pengalaman di Piala Asia (U-19) 2018 di Indonesia. Saat itu Indonesia lolos ke perempat final dan kalah 0-2 dari Jepang. “Jadi, kemenangan awal, sangat penting.”
Namun, Indra juga mengakui, pemain juga harus fokus meraih hasil terbaik di dua laga berikutnya. “Ini sangat penting,” tuturnya.
Iran lolos ke putaran final setelah menjadi juara Grup G kualifikasi piala itu dengan menyingkirkan India, Mongolia dan Laos.
Ini Daftar 23 Pemain Tim U-20
- Kiper: Ikram Algiffari (Semen Padang FC), I Wayan Arta Wiguna (Bali United), Fitrah Maulana Ridwan (Persib).
- Belakang: M Alfharezzi Buffon (Borneo FC Samarinda), Rizdjar Nurviat (Borneo FC Samarinda), Sulthan Zaky (PSM), Kadek Arel Priyatna (Bali United), Mufli Hidayat (PSM), M Iqbal Gwijangge (Barito Putera), Fava Shefa Rustanto (PSPS), Achmad Zidan (PSS), Dony Tri Pamungkas (Persija)
- Tengah: Welber Jardim (Sao Paolo),Toni Firmansyah (Persebaya), Evandra Florasta (Bhayangkara FC), Fandi Bagus (Bhayangkara FC), Aditya Warman (Persija).
- Penyerang: Marselinus Ama Ola (UD Logrones), Arlyansyah Abdulmanan (PSIM), Jehan Pahlevi (Persiku), M Ragil (Bhayangkara FC), Aulia Rahman (PSIS), Jens Raven (FC Dordrecht).