Selasa, 19 November 2024

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia v Arab Saudi, Ini Lineup, H2H, Prediksi [LIVE]

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menegaskan Timnas butuh sembilan poin agar bisa finish posisi empat grup C.

Hot News

TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Pertarungan antara Indonesia dan Arab Saudi di laga keenam Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa (19/11) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta pukul 19:00 WIB jauh lebih ketat dan menegangkan dibanding Indonesia vs Jepang.

Saat ini, Arab Saudi dan Indonesia, memiliki peluang yang sama untuk menjadi salah satu dari dua tim yang bisa lolos otomatis ke piala dunia yang akan digelar di tiga negara:  Amerika Serikat, Meksiko, Kanada.

Hasil laga ini, sedikit banyak, akan memberikan gamabran peluang mereka untuk meraih satu dari dua tiket ke piala dunia itu. Terlebih bagi Arab Saudi, yang kini sudah mengoleksi enam poin hasil sekali  menang dan tiga kali seri.

KLASEMEN SEMENTARA GRUP C

1
Jepang
Japan54101911813
2
Australia
Australia51314316
3
Arab Saudi
Saudi Arabia513134-16
4
China
China PR5203513-86
5
Bahrain
Bahrain512238-55
6
Indonesia
Indonesia503249-53

Jadi, bagi kedua tim, di laga ini harus menghindari hasil buruk: kalah. Indonesia, meski untuk sementara bercokol di dasar klasemen dengan nilai tiga, peluang merebut satu dari dua tiket ke piala dunia, masih terbuka.

Tapi, bagi kedua tim, untuk terhindar dari kekalahan bukan perkara mudah. Terutama bagi Indonesia, yang akan bertindak sebagai tuan rumah. Mereka kehilangan dua bek terbaiknya: Mees Hilgers (FC Twente) dan Kevin Diks (FC Copenhagen). Kedua pemain ini cedera. Dan kondisi mental mereka, setidaknya, masih belum pulih usai kalah 0-4 dari Jepang, Jumat (15/11) di GBK.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menegaskan Timnas butuh sembilan poin agar bisa finish posisi empat grup C. “Kita masih punya lima pertandingan lagi, tiga laga kandang dan dua laga tandang. Kita butuh sembilan poin untuk berada di posisi tiga atau empat, bahkan untuk berada di posisi empat.”

BACA DEH  Kualifikasi Piala Dunia 2026 (AFC): Hajime Akui Indonesia Lawan Sulit

Begitu juga Arab Saudi. Dari lima laga yang sudah dilalui, mereka belum mampu tampil garang. Sebagai salah satu tim kuat di Asia, Arab Saudi lebih banyak seri (tiga) dibanding kemenangan (hanya sekali). Produktivitas mencetak gol mereka (hanya tiga), pun tak terlalu bagus. Lebih sedikit dari Indonesia (empat gol).

Maka, bisa dipastikan, kedua tim akan tampil all-out. Hasil seri 1-1 di pertemuan pertama di Arab Saudi bulan lalu membuktikan Indonesia dan Arab Saudi berada dalam kekuatan yang sama. Namun, formasi dan stratgei Arab Saudi, di bawah pelatih baru [Herve Renard] dipastikan akan tampil berbeda.

“Fokus saya hanya satu, yaitu kami ingin lolos ke Piala Dunia. Tidak perlu dikatakan kami akan mendapatkan satu poin di sini atau tiga poin di sana, yang penting pada akhirnya kami akan masuk dalam undian untuk putaran final,” kata pelatih Arab Saudi, Herve Renard.

Hasil Pertemuan Sebelumnya

  • Kualifikasi Piala Dunia AFC Kamis (5/9/2024) Arab Saudi 1 v 1 Indonesia
  • Kualifikasi Piala Asia Rabu (5/3/2014) Arab Saudi 1 v 0 Indonesia
  • Kualifikasi Piala Asia Sabtu (23/3/2013) Indonesia 1 v 2 Arab Saudi
  • Persahabatan Jumat (7/10/2011)  Oktober 2011 Indonesia 0 v 0 Arab Saudi
  • Piala Asia AFC Sabtu (14/7/2007) Arab Saudi 2 v 1 Indonesia
  • Kualifikasi Piala Dunia AFC Selasa (12/10/2004) Indonesia 1 v 3 Arab Saudi

Prediksi Susunan Pemain

INDONESIA: 1.M. Paes, 6. Sandy Walsh, 3.J. Idzes, 5.R. Ridho, 9.R. Struick, 11.R. Oratmangoen, 23.Eliano Reijnders, 17.C. Verdonk, 19.T. Haye, 22.N. Tjoe-A-On, 23.J.Hubner

ARAB SAUDI: 22.Ahmed Al Kassar, 5.Ali Al Bulayhi, 6.Nasser Al Dawsari, 8.Marwan Al Sahafi, 9.Feras Al Brikan, 10.Musab Al Juwayr, 11. Saleh Al Shehri, 12.Saud Abdulhamid, 13.Yasir Al Shahrani, 16.Faisal Al Ghamdi, 17.Hassan Tambakti

BACA DEH  Usai Kalah 0-4 Dari Jepang, Erick Thohir: ...Saya Siap Mengundurkan Diri
Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Kualifikasi Piala Dunia 2026 AFC: Preview Indonesia vs Arab, Kevin Diks Siap?

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Partai 'Hidup Mati' bagi Arab Saudi dan Indonesia saat mereka bertemu Selasa (19/11) di Stadion Utama...