Sabtu, 18 Januari 2025

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia v Australia, Line-Up, Prediksi, H2H [LIVE]

Pelatih Socceroos Graham Arnold menuntut reaksi positif dari para pemainnya saat melawan Indonesia setelah awal yang buruk pada kualifikasi Piala Dunia mereka.

Hot News

Gambar Bola Kaki Png, Vektor, PSD, dan Clipart Dengan Background Transparan untuk Download Gratis | PngtreeTENTANGKITA.CO, JAKARTA – Selasa (10/9) pukul 19:00 WIB, Timnas Indonesia akan menghadapi laga penting. Garuda akan menghadapi Australia dalam laga di Grup C babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta.

Di klasemen sementara Grup C, kini, Indonesia di peringkat ketiga, Australia di posisi kelima. Indonesia vs Australia ini laga ke-20.

“Pertandingan  tidak mudah bagi kami,” kata pelatih Indonesia, Shin Tae-yong. “Australia berada di ranking 20-an FIFA, sedangkan Indonesia di posisi 130-an. Jadi, pasti, ini akan jadi pertandingan yang sangat sulit bagi kami.”

KLASEMEN GRUP C

1 Jepang110070+73
2 Bahrain110010+13
3 Indonesia10101101
4 Arab Saudi10101101
5 Australia100101−10
6 China100107−70

Rekor Pertemuan Indonesia vs Australia [streaming]

Tahun 1960-an

  • 17 Nov 1967 Indonesia v Australia 0-2 Friendly
  • 20 Nov 1967 Indonesia v Australia 1-3 Friendly

Tahun 1970-an

  • 7 Okt 1972 Indonesia v Australia 1-4 Friendly
  • 13 Mar 1973 Australia v Indonesia 2-1 Q-World Cup
  • 24 Mar 1973 Australia v Indonesia 6-0 Q-World Cup
  • 21 May 1974 Indonesia v Australia 1-2 Friendly
  • 20 Okt 1976 Indonesia v Australia 1-1 Friendly

Tahun 1980-an

  • 7 Des 1980 Indonesia v Australia 1-1 Friendly
  • 20 Mei 1981 Australia v Indonesia 2-0 Q-World Cup
  • 30 Ags 1981 Indonesia v Australia 1-0 Q-World Cup
  • 11 Okt 1982 Indonesia v Australia 0-2 Merlion Cup
  • 14 Okt 1984 Australia v Indonesia 2-1 Merlion Cup
  • 13 Ags 1988 Indonesia v Australia 0-1 Jakarta Trophy

Tahun 1990-an

  • 25 Ags 1990 Indonesia v Australia 0-3 Piaia Kemerdeka
  • 14 Ags 1992 Indonesia v Australia 0-3 Independence Cup

Tahun 2000-an

  • 29 Mar 2005 Australia v Indonesia 3-0 Friendly
  • 28 Jan 2009 Indonesia v Australia 0-0 Asian Cup
  • 3 Mar 2010 Australia v Indonesia 1-0 Asian Cup
  • 28 Jan 2024 Australia v Indonesia 4-0 Asian Cup
BACA DEH  Patrick Kluivert, Target Lolos Ke Piala Dunia 2026

BACA JUGA:

Bukan hanya peringkat –Indonesia [133] dan Australia [24]– tapi dari  rekor pertemuan  dengan Australia, Indonesia  yang 12 kali kalah, menang satu, dan tiga kali seri dari Australia, membuat sosok Garuda di hadapan Subway Socceroos seperti gambaran kasta Paria dan Sudra.

Apalagi, di pertemuan terakhir antara Indonesia dan Australia –Piala Asia AFC 2023 di Qatar– Rizky Ridho dan kawan-kawan kalah telak, 4-0.

Keuntungan dan Kerugian

Tapi, saat tampil di laga ini, Indonesia memiliki banyak keuntungan yang bisa dijadikan modal melawan Australia. Indonesia, pada laga pertama mampu seri 1-1 melawan Arab Saudi. Kemudian main di kandang sendiri, Stadion Utama Gelora Bung Karno. Sudah belajar dari kekalahan 4-0 di Piala Asia AFC 2023.

“Mereka akan menjadikan laga kandang ini sebagai pertandingan yang baik melawan Australia,” kata Shin Tae-yong.

Kemudian, kali ini, Indonesia dapat tambahan tiga tenaga baru: Jay Idzes, Verdonk, dan Marteen Paes. Ketiga pemain itu tidak tampil saat Indonesia kalah 4-0 dari Australia.

Australia, dengan modal unggul dari sisi peringkat di FIFA dan rekor 13 kali menang di pertemuan sebelumnya, kini ‘rugi’ larena kehilangan Kusini Yengi [kartu merah saat melawan Bahrain] dan baru saja kalah 1-0 dari Bahrain.

Pelatih Socceroos Graham Arnold menuntut reaksi positif dari para pemainnya saat melawan Indonesia setelah awal yang buruk pada kualifikasi Piala Dunia mereka. “Kami tahu kekuatan mereka, kami tahu sistem yang mereka mainkan, dan gaya permainan mereka,” katanya.

BACA DEH  Patrick Kluivert, Target Lolos Ke Piala Dunia 2026

Petugas Pertandingan

  • Wasit:  Salman Falahi
  • Asisten 1: Ramzan Al Nuaimi
  • Asisten 2: Majid Hudaires
  • 4th: Abdulhadi Al Ruwaili
  • VAR: Khamis Al Marri
  • A VAR: Muhammad Sharif

Image

Prediksi Pemain

Indonesia: Paes, Ridho, Hubner, Idzes, Verdonk, Nathan, Haye, Witan, Sandy, Oeratmangoen, Strucik.

Australia: Ryan; Circati, Souttar, Rowles, Behich; Metcalfe, Irvine, O’Neill; Boyle, Duke, Goodwin.

Jadwal Lengkap

10 September 2024

  • 19:00 WIB: China vs Arab Saudi
  • 19:00 WIB: Indonesia vs Australia
  • 23:00 WIB: Bahrain vs Jepang
Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Dana KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 1 2025 Tidak Diberikan? Ini Kata Dinsos DKI

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Penyaluran KLJ, KAJ, dan KPDJ Tahun 2025 terancam tidak disalurkan? Boleh jadi. Pasalnya, dana Bansos itu,...