Sabtu, 18 Januari 2025

Ini Susunan Pemain Indonesia U-23 vs Korsel, Ridho Optimistis

"Untuk pertandingan melawan Korsel,  semua pemain sudah siap untuk menampilkan yang terbaik, kita akan ikuti instruksi dari pelatih untuk pertandingan itu dan semoga kita bisa menang," ujar Rizky Ridho.

Hot News

TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Tim U-23 Indonesia akan melawan Korea Selatan di babak perempat final  Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (25/4).

Pertandingan ini menentukan  jalan ke semifinal sekaligus tiket ke Olimpiade Paris 2024.

Pelatih Indonesia asal Korsel, Shin Tae-jong mengatakan  awalnya, dia tidak berharap laga  melawan Korea Selatan  di perempat final dan berharap bertemu dengan Jepang. “Walaupun Jepang mungkin lawan yang sulit,” kata Shin, di website PSSI.org.

Justin Hubner dan Ramadhan Sananta./pssi.org

LIVE STREAMING

“Namun, tetap saya punya pengalaman melawan mereka saat menjadi pemain ataupun pelatih, Jepang mungkin akan mendominasi, kami bisa mengatasinya,” tuturnya.

“Sebenarnya, yang saya ingin, berharap bertemu Korea Selatan itu di final. Itu pemikiran saya sebelum lawan kami ditentukan. Saya tidak begitu senang [melawan Korsel]. Ini takdir. Kami akan melakukan yang terbaik untuk besok.”

BACA JUGA

Sementara itu dari pemain, Rizky Ridho mengatakan perjalanannya di babak grup tak begitu menyenangkan, apalagi terkait laga pertama melawan tim tuan rumah. “Pertama lawan Qatar kita sedikit kecewa, bahkan sampai saat ini.”

“Karena kita tahu sendiri, harusnya kita menang melawan mereka, tapi hasil berkata lain dan ya kita bisa lihat sendiri wasit seperti itu dan kemudian kita move on melawan Australia, Alhamdulillah kita bermain dengan baik dan mendapatkan tiga poin, tentunya itu akan memberikan semangat tersendiri buat kita fokus untuk melaju ke babak selanjutnya,” bebernya.”

“Waktu lawan Yordania, saya dan teman-teman bertekad tidak ingin bermain imbang, kita harus menang, karena ini sangat berbahaya kalau kita hanya imbang, bisa-bisa malah kita kalah.”

BACA DEH  Patrick Kluivert, Target Lolos Ke Piala Dunia 2026

“Untuk pertandingan melawan Korsel,  semua pemain sudah siap untuk menampilkan yang terbaik, kita akan ikuti instruksi dari pelatih untuk pertandingan itu dan semoga kita bisa menang, dan lanjut sampai ke target kita yaitu lolos ke Olimpiade Paris 2024,” tegas Ridho melanjutkan.

Indonesia berstatus runner-up grup A dengan mengemas enam poin dari dua kali kemenangan melawan Australia (1-0) dan Yordania (4-1). Sementara Korea Selatan menjadi juara grup B dengan torehan sempurna 9 poin.

Pelatih kepala tim, Shin Tae-yong mengakui dirinya  masih menyesalkan laga pertama  melawan Qatar. “Tapi kami punya mental dan keinginan yang kuat, serta pemain melakukan yang terbaik. Faktor itulah yang membuat kami bisa meraih hasil positif,” jelas Shin.

BACA JUGA

SUSUNAN TIM

Korea Selatan

2Cho Hyun-TaekBek
3Hwang Jae-WonGelandang
5Byeon Jun-SooBek
7Hong Si-HooPenyerang
8Lee Kang-HeeBek
12Baek Jong-BeomKiper
13Paik Sang-HoonGelandang
17Eom Ji-SungPenyerang
18Kang Seong-JinPenyerang
22Lee Tae-SeokGelandang
23Kim Dong-JinGelandang

Susunan Tim

Indonesia

2R. FahmiGelandang
4K. TeguhBek
5R. RidhoBek
6I. JennerGelandang
7M. FerdinanPenyerang
8W. SulaemanPenyerang
10J. HubnerBek
11R. StruickPenyerang
12P. ArhanGelandang
21E. AriKiper
23N. Tjoe-A-OnGelandang

 

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Dana KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 1 2025 Tidak Diberikan? Ini Kata Dinsos DKI

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Penyaluran KLJ, KAJ, dan KPDJ Tahun 2025 terancam tidak disalurkan? Boleh jadi. Pasalnya, dana Bansos itu,...