Jumat, 22 November 2024

Piala Asia U-23 2024: Kubu Indonesia Optimistis Gapai Target

Dua pemain abroad yang berkarier di Liga Belanda, Ivar Jenner (FC Utrecht) dan Rafael Struick (Ado den Haag) sudah bergabung dengan tim U-23 Indonesia yang tengah menjalani pemusatan latihan (TC) di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).

Hot News

TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Kubu tim U-23 Indonesia optimistis menggapai target di Piala Asia U-23 Tahun 2024 yang akan berlangsung di Qatar, pada 15 April – 3 Mei 2024.

Di Piala Asia U-23 ini, Indonesia berada di Grup A bersama Qatar (tuan rumah), Australia dan Yordania. Ini kali pertama Indonesia tampil di putaran final piala itu.

“Kami  harus percaya diri,  harus yakin  kita bisa dan mampu. Kita melakukan yang terbaik, kita akan berusaha semaksimal mungkin,” kata salah satu bek tim U-23 Indonesia, Bagas Kaffa di website PSSI, Jumat (5/4).

PSSI menargetkan pasukan Shin Tae-jong lolos dari fase grup atau ke babak delapan besar. Jika mampu lolos ke semifinal  membuka peluang Indonesia tampil di  Olimpiade Paris 2024. Rizky Ridho dan kawan-kawan minimal harus menduduki peringkat ketiga untuk meraih tiket otomatis ke Paris bersama juara dan runner-up.

Bagas Kaffa Optimistis Garuda Muda Capai Target di Piala Asia U-23
Bagas Kaffa Optimistis Garuda Muda Capai Target di Piala Asia U-23./pssi.org

Meskipun,  tim yang kalah di laga perebutan tempat ketiga, masih diberi kesempatan berlaga di Paris dengan memenangkan laga play-off menghadapi wakil Afrika.

Indonesia sore ini Jumat (5/4) akan melakukan uji coba melawan  Arab Saudi (5/4) dan melawan Emirat Arab pada Senin (8/4). Dua uji coba itu digelar di Dubai, Uni Emirat Arab.

“Semuanya cukup baik. Kami mempersiapkan diri dengan baik, semoga hasilnya juga baik,” kata pemain asal klub Barito Putera. “Semoga saya bisa berkontribusi dengan baik dan menampilkan yang terbaik, itu target pribadi saya,” tukasnya.

BACA DEH  Usai Kalah 0-4 Dari Jepang, Erick Thohir: ...Saya Siap Mengundurkan Diri

Dua pemain abroad yang berkarier di Liga Belanda, Ivar Jenner (FC Utrecht) dan Rafael Struick (Ado den Haag) sudah bergabung dengan tim U-23 Indonesia yang tengah menjalani pemusatan latihan (TC) di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).

TC itu berlangsung sejak Selasa (2/4). Pada hari kedua TC, Rabu (3/4), para pemain mulai menjalani berbagai menu latihan, seperti rondo, core dan mulai memasuki taktikal untuk persiapan uji coba pertama menghadapi Arab Saudi pada Jumat (5/4).

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Piala Dunia FIFA 2026: Ini Syarat Indonesia Lolos

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Peluang Indonesia menjadi  satu dari dua negara di Grup C yang lolos  dari babak ketiga Kualifikasi...