TENTANGKITA.CO – Manchester City berduka. Kevin De Bruyne, pemain kelahiran 28 Juni 1991 dan asal Belgia, bakal absen untuk beberapa waktu.
Mengutip laporan Fabrizio Romano, di instagramnya, kapten klub Liga Inggris Manchester City dan tim nasional Belgia itu menghadapi masalah cedera serius. Salah satu pemain terhebat di generasinya dan juga salah satu gelandang terbaik di dunia, kabarnya cedera berat.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Manchester City v Burnley 3-0, Haaland Tebar Ancaman
Manajer Manchester City, Pep Guardiola mengakui. Pep Guardiola, mengutip keterangan resmi di website klub, mengatakan Kevin De Bruyne mungkin akan menjalani operasi pada hamstringnya, dengan sang gelandang berpengaruh akan menghadapi masa-masa yang panjang di pinggir lapangan.
“Cedera yang dialami Kevin de Bruyne adalah cedera yang serius.”
“Dia akan absen selama beberapa bulan,” ujarnya. “Kami harus memutuskan dalam beberapa hari ke depan mengenai operasi, tetapi yang pasti kami kehilangan Kevin untuk beberapa waktu”.
Kevin De Bruyne bergabung dengan City pada jendala transfer musim panas 2015/16.