Sabtu, 18 Januari 2025

Intip Foto-foto Mewahnya Indonesia Arena GBK yang Baru Saja Diresmikan Jokowi, Habiskan Dana Rp640 M

Indonesia Arena merupakan stadion multifungsi yang berteknologi tribun teleskopik dan dapat dimanfaatkan untuk konser dan olahraga.

Hot News

TENTANGKITA.CO– Presiden Jokowi bagikan momennya melalui sejumlah foto saat meresmikan Indonesia Arena yang berada di kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senin 7 Agustus 2023.

Indonesia Arena merupakan stadion multifungsi yang berteknologi tribun teleskopik dan dapat dimanfaatkan untuk konser dan olahraga.

“Pembangunan Indonesia Arena di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta, akhirnya selesai dan saya resmikan hari ini,” kata Jokowi dalam twitternya, Senin 7 Agustus 2023.

Pembangunan Indonesia Arena memakan waktu hingga 18 bulan dan menghabiskan anggaran senilai Rp640 miliar.

Baca Juga: BOCORAN Jadwal Tanggal Pencairan KJP Plus 2023 Agustus di Pekan Ini, 23 Siswa Batal Dapat Bansos

Selain untuk olahraga, stadion yang bisa menampung 16 ribu penonton ini bisa dimanfaatkan untuk gelaran konser musik juga.

“Indonesia Arena bisa dipakai terutama untuk turnamen basket, bisa juga untuk badminton, volley ball, futsal, dan tentunya untuk konser-konser,” katanya.

Ia berharap, kehadiran stadion ini dapat menambah kuantitas acara olahraga dan konser nasional maupun internasional di Indonesia.

“Sekaligus memberikan efek ekonomi yang sangat besar melalui kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan di sana,” katanya.

Baca Juga: KJP Plus 2023 Agustus Cair di Kisaran Tanggal Ini, CEK Jadwal Terbaru Hari Ini

Disambut Positif

Peresmian stadion ini pun disambut positif oleh para atlet serta pelaku seni di Tanah Air.

Yudha Saputera, salah seorang atlet basket Indonesia, mengaku sangat kagum dan bangga dengan diresmikannya Indonesia Arena.

Yudha menyebut arena tersebut memiliki standar internasional dan fasilitas yang lebih baik dari arena lainnya.

“Yang pasti kalau pertama melihatnya sudah cukup amazed. Terus senang juga punya arena yang sebesar ini, semegah ini, dan untuk lapangannya juga kan standarnya internasional, ringnya standar internasional, ya bangga lah punya arena kayak gini,” katanya.

BACA DEH  Patrick Kluivert, Target Lolos Ke Piala Dunia 2026

Baca Juga: PIALA AFF U-23 2023: Indonesia Lolos Ke Final, Ini Kata Erick Thohir

Senada, Aktris Cinta Laura yang didapuk sebagai salah satu Duta FIBA Basketball World Cup 2023, juga merasa takjub dengan fasilitas yang ada di Indonesia Arena.

Menurut Cinta, hal tersebut menunjukkan kesiapan Indonesia untuk menjadi tuan rumah ajang olahraga internasional.

“Jadi ini benar-benar akan menunjukkan kepada penyelenggara olahraga dunia bahwa Indonesia sudah siap untuk menjadi host acara-acara olahraga dunia,” katanya.

Baca Juga: Panji Gumilang Menuju Tersangka Kasus TPPU? Penyidik Lakukan Gelar Perkara Pekan Ini

Foto Indonesia Arena

Berikut adalah sejumlah foto kemegahan Indonesia Arena yang berada di kompleks Gelora Bung Karno (GBK).

1. Tampilan foto udara dari luar Stadion Indonesia Arena

Foto Indonesia Arena

2. Presiden Jokowi berada di ruang ganti pemain Indonesia Arena

Foto Indonesia Arena Jokowi

3. Presiden Jokowi melihat Indonesia Arena dari tribun

Foto Indonesia Arena

4. Gambaran penampakan pertandingan olahraga dari bangku penonton

Foto Indonesia Arena

5. Score Board layaknya stadion NBA

Foto Indonesia Arena

6. Kapasitas Stadion bisa menampung 16 ribu kursi penonton

Foto Indonesia Arena

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Dana KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 1 2025 Tidak Diberikan? Ini Kata Dinsos DKI

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Penyaluran KLJ, KAJ, dan KPDJ Tahun 2025 terancam tidak disalurkan? Boleh jadi. Pasalnya, dana Bansos itu,...