TENTANGKITA.CO, JAKARTA — Gempa bumi berkekuatan M 6,7 mengguncang Banten pada 16.05.41 WIB.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperingatkan masyarakat untuk mewaspadai gempa susulan.
“Hati-hati terhadap gempabumi susulan yang mungkin terjadi,” ujar BMKG.
Pusat gempa ada di 52 kilometer sebelah barat daya Sumur, Provinsi Banten dengan kedalaman 10 kilometer.
Gempa dirasakan di daerah-daerah sekitar, termasuk Jakarta dan Bogor.
“Gempa lumayan 6,7 kerasa di kantor Tebet,” ujar salah seorang warga.
Gempa lebih terasa di gedung-gedung bertingkat. Salah seorang warga yang sedang berada di lantai 3 salah satu gedung di Jakarta melaporkan gempa terasa cukup kuat.
“Di lantai 3 kerasa banget,” ujar dia.
Di Bogor gempa dirasakan selama beberapa detik, cukup membuat kepala terasa melayang seperti sedang pusing.
Lampu yang digantung terlihat bergoyang-goyang. Kursi kerja juga terasa bergoyang.
BMKG melaporkan sejauh ini tidak ada potensi tsunami akibat gempa tersebut.