Kamis, 21 November 2024

Indeks Udara Kota Jakarta Selasa (20/8) Terburuk di Dunia

Mengingat kualitas udara saat ini, rekomendasi kesehatan, selain menghindari beraktivitas di luar ruangan, juga mengenakan masker saat berada di luar, menutup jendela demi menghindari udara luar yang kotor dan menyalakan penyaring udara.

Hot News

TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Indeks udara Kota Jakata menurut IQAir pada Selasa (20/8) berada dalam kategori tidak sehat dan paling berpolusi di dunia.

IQAir mencatat kualitas udara Jakarta berada pada poin 177 dengan tingkat konsentrasi polutan PM 2,5 sebesar 80,5 mikrogram per meter kubik atau 16,1 kali lebih tinggi nilai panduan kualitas udara tahunan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

ingkat polusi udaraIndeks kualitas udaraPolutan utama
Tidak sehat177 AQI USPM2.5

BACA JUGA: IQAIR: Status Udara Jakarta Terburuk Ketiga di Dunia

Peringkat IQAir Selasa (20/8)

  • 1. Kota Jakarta
  • 2. Kota Kuwait
  • 3. Kampala, Uganda
  • 4. Sao Paulo, Brasil
  • 5. Kinshasa, Kongo

PM 2,5 merupakan partikel berukuran lebih lebih kecil 2,5 mikron (mikrometer) yang ditemukan di udara termasuk debu, asap dan jelaga. Paparan partikel ini dalam jangka panjang sering dikaitkan dengan risiko kematian dini, terutama pada orang yang memiliki penyakit jantung atau paru-paru kronis.

Mengingat kualitas udara saat ini, rekomendasi kesehatan, selain menghindari beraktivitas di luar ruangan, juga mengenakan masker saat berada di luar, menutup jendela demi menghindari udara luar yang kotor dan menyalakan penyaring udara.

Berdasarkan data yang diambil selama tahun 2019, Jakarta mengalami periode polusi terburuk dari bulan April hingga Desember, dengan periode polusi yang sangat buruk tercatat pada bulan Mei, Juni, Juli, September, dan Oktober. Semuanya memiliki peringkat tidak sehat yaitu PM2,5 di udara, yang mengharuskan pembacaan berada di atas 55,5 µg/m³.

Tiga bulan pertama tahun ini memiliki kualitas udara terbersih, meskipun masih tinggi (dengan Januari menjadi rata-rata terendah pada 24,2 µg/m³).

 

 

 

BACA DEH  Pneumonia Ancaman Serius bagi Anak-Anak, Kematian Terjadi Setiap 43 Detik
Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Piala Dunia FIFA 2026: Ini Syarat Indonesia Lolos

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Peluang Indonesia menjadi  satu dari dua negara di Grup C yang lolos  dari babak ketiga Kualifikasi...