Sabtu, 18 Januari 2025

Pansel Capim KPK, Rektor IPB Didaulat Jadi Wakil Ketua

"Pak Presiden sudah menetapkan ketuanya adalah Dr. Muhammad Yusuf Ateh, beliau Kepala BPKP,” kata Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno.

Hot News

TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Rekor Institut Pertanian Bogor (IPB) menjadi Wakil Ketua panitia seleksi (pansel) calon pimpinan (capim) dan dewan pengawas (dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2024-2029.

Sementara itu, Ketua Pansel ditempati oleh Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Yusuf Ateh.

“Pak Presiden sudah menetapkan ketuanya adalah Dr. Muhammad Yusuf Ateh, beliau Kepala BPKP,” kata Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, setkab.go.id.

Itu sesuai Keputusan Presiden (Keppres) tentang Panitia Seleksi Seleksi Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK. Adapun Pansel Capim KPK dan Dewas KPK diiisi oleh 5 unsur pemerintah dan 4 masyarakat.

BACA JUGA

Berikut Daftar Nama Pansel KPK:

  • – ⁠Ketua Pansel merangkap anggota: Dr. Muhammad Yusuf Ateh, Ak., M.B.A. (Kepala BPKP)
  • – Wakil Ketua merangkap anggota: Prof. Dr. Arief Satria, SP. M.Si. (Rektor IPB & Ketua Ormas)

Anggota:

  • Dr. Ivan Yustiavandana, S.H., LL.M.
  • Nawal Nely, S.E, M.BA.
  • Prof. Ahmad Erani Yustika, S.E., M.Sc., Ph.D
  • Dr. Y. Ambeg Paramarta, S.H., M.Si.
  • Prof. Dr. Elwi Danil., S.H., M.H.
  • Rezki Sri Wibowo, M.Sc.
  • Taufik Rachman, S.H., LL.M., Ph.D

 

BACA DEH  Inagurasi Presiden Ke-47 AS Donald Trump Diganggu Badai
Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Dana KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 1 2025 Tidak Diberikan? Ini Kata Dinsos DKI

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Penyaluran KLJ, KAJ, dan KPDJ Tahun 2025 terancam tidak disalurkan? Boleh jadi. Pasalnya, dana Bansos itu,...