Senin, 25 November 2024

Final Piala Dunia U-17: Jerman v Prancis, Misi Balas Dendam Les Bleus

Di Piala Eropa U-17, Jerman mengalahkan Polandia 5-3 di semifinal yang mendebarkan, sebelum mengalahkan Prancis melalui adu penalti di laga puncak untuk merebut gelar juara Eropa.

Hot News

TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Ulangan final Piala Eropa U-17. Ya itulah saat juara Piala Eropa U-17 Jerman bertemu Prancis, rival terberat dan runner-up Piala Eropa U-17  di final Piala Dunia U-17  di Stadion Manahan Solo, Sabtu (2/12).

Jerman memastikan tempat mereka di Piala Dunia U-17 2023 setelah kemenangan gemilang mereka di Kejuaraan Eropa U-17 UEFA, yang berlangsung  pada  Mei 2023 dan Juni 2023. Mereka memenangkan ketiga pertandingan penyisihan grup di Hungaria – melawan Portugal, Prancis dan Skotlandia – sebelum mengalahkan Swiss melalui adu penalti di babak perempat final, yang cukup untuk memastikan tiket ke Indonesia.

Mereka kemudian mengalahkan Polandia 5-3 di semifinal yang mendebarkan, sebelum mengalahkan Prancis melalui adu penalti di laga puncak untuk merebut gelar juara Eropa.


Baca Juga

Hasil Penyisihan dan Jadwal 16 Besar Piala Dunia U-17: Indonesia Tersingkir

Jerman vs Prancis Di Final Piala Dunia U-17, Tango dan Les Aigles Menangis


Rekor terbaik Jerman terjadi di China pada tahun 1985. Ketika Marcel Witeczek memenangkan Sepatu Emas adidas sebagai bagian dari tim Jerman Barat yang berhasil mencapai final. Mereka juga pernah dua kali finis di posisi ketiga (pada tahun 2007, ketika Toni Kroos meraih Golden Ball, dan pada tahun 2011), serta satu kali finis di posisi keempat pada tahun 1997.

Jerman

12/11 : Meksiko v Jerman 1-3
15/11 : Selandia Baru v Jerman 1-3
18/11: Jerman v Venezuela 3-0
21/11: Jerman v AS 3-2 -16 Besar
24/11: Spanyol v Jerman 0-1 – PF
28/11: Argentina v Jerman   3-3 (2-4-penalti)-SF

BACA JUGA

BACA DEH  Pneumonia Ancaman Serius bagi Anak-Anak, Kematian Terjadi Setiap 43 Detik

Prancis

12/11 : Prancis v Burkina Faso 3-0
15/11:  Prancis v Korsel 1-0
18/11: AS v Prancis 0-3
22/11: Prancis v Senegall 5-3 – 16 Besar
25/11: Prancis v Uzbekistan1-0 – PF
28/11: Prancis v Mali 2-1 – SF

Keyakinan Pelatih

“Keyakinan itu ada di sini, seperti halnya di EURO,” kata pelatih Jerman, Christian Wuck kepada fifa.com. “Mungkin kami adalah tim terbaik dalam hal keyakinan. Kami tidak berpikir tentang kekalahan, kami berpikir tentang kemenangan. Secara mental, kami sangat kuat. Sekarang,  bertahan hingga 2 Desember, bermain di final, dan menang.”

Prancis lebih berpengalaman di Piala Dunia U17. Mereka sudah tampil delapan kali di Piala Dunia U-17. Prancis mengamankan tempat mereka di Piala Dunia U-17 tahun 2023 ketika mereka mengalahkan Inggris dengan skor tipis di perempat final EURO U-17, yang berlangsung di Hongaria pada musim semi 2023.

Tim U-17 Prancis saat lolos ke final Piala Dunia U-17./pssi.org

Mereka kemudian mencapai final, di mana mereka kalah dalam adu penalti melawan Jerman. Sebagai juara ketiga di Brasil 2019 dan juara EURO U-17 pada 2022, Les Bleus biasanya tampil baik di panggung terbesar dan akan menjadi salah satu favorit di turnamen ini.

“Kami sangat lapar, kami sangat percaya diri, kami percaya pada diri sendiri dan kami adalah tim yang kompak,” ujar penyerang Mathis Lambourde, yang merupakan pemimpin skuat baik di dalam maupun di luar lapangan. “Kami ingin memenangkan trofi. Kami ambisius dan kami akan melakukan semua yang kami bisa untuk mencapai standar yang telah kami tetapkan.”


BACA JUGA

BACA DEH  Pneumonia Ancaman Serius bagi Anak-Anak, Kematian Terjadi Setiap 43 Detik

“Saya sangat bangga bisa mewakili Prancis, dan lebih bangga lagi karena bisa menjadi penentu dalam beberapa laga secara beruntun dan memenangkan penghargaan Pemain Terbaik. Ini adalah sebuah kehormatan besar dan kami sangat bangga. Ini adalah sisi mental yang menang. Kami tidak menyerah. Kami terus bermain, kami tidak gentar di babak kedua dan kami kembali dengan determinasi tinggi,” ujar Ismail Bouneb, Pemain Terbaik Pertandingan Semi Final.

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Liga Inggris Minggu (24/11): Ipswich v Manchester United

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Laga Liga Inggris pada Minggu (24/11) akan menghadirkan pertarungan tim dengan nama besar sekaligus mempertaruhkan reputasi...