Sabtu, 18 Januari 2025

Libur Idul Adha Kita Masak Saja, Ini Resep Sate Kambing Blotongan Khas Salatiga yang Enak dan Empuk

Sate kambing Blotongan memang sate yang enak dan rasanya pun enak dan mantap sekali.

Hot News

TENTANGKITA.CO- Idul Adha datang kembali seperti hari ini Kamis 29 Juni 2023. Pesta daging akan berlangsung di banyak keluarga. Bagi Anda penggemar sate dan ingin menikmati dan membuat sate kambing sendiri di rumah yang enak ini ada resep cara membuat sate kambing Blotongan.

Sate Kambing Blotongan adalah salah satu kuliner khas dan kebanggan di Kota Salatiga. Sate kambing Blotongan memang sate yang enak dan rasanya pun enak dan mantap sekali.

Jika di rumah Anda telah tersedia daging kambing, Anda bisa membuatnya dari rumah yang jelas lebih enak dan rasa dagingnya empuk.

BACA JUGA: Idul Adha Datang, Begini Resep Cara Membuat Sate Maranggi Spesial

Penasaran dengan resep cara membuat sate kambing yang plek rasanya mirip sate kambing Blotongan yang enak dan empuk serta legendaris. Bahan utama masakan ini supaya persis dengan sate kambing Blotongan yang dijual di Salatiga, simak resep berikut ini.

Resep Sate Blotongan khas Salatiga

Bahan:

– 600 gram daging kambing, potong dadu
– Nanas yang sudah diparut
– 1 ons kacang tanah, sangrai
– 5 siung bawang merah
– 3 siung bawang putih
– 2 butir kemiri
– 5 buah cabai rawit
– Garam secukupnya
– Kecap secukupnya
– Minyak goreng secukupnya

BACA JUGA: Begini Cara Membuat Sate Kambing Leisure, Empuk, Anti Prengus dan Maknyuss

Cara membuat:

  • Lumuri daging kambing dengan nanas yang diparut, diamkan sejenak
  • Tusuk daging, sisihkan.
  • Haluskan bawang putih, bawang merah, kemiri, dan cabai.
  • Tambahkan kacang yang sudah disangrai, haluskan.
  • Tuangkan air matang dan kecap secukupnya, aduk.
  • Oleskan pada daging yang akan dibakar.
  • Tambahkan olesan bumbu lagi jika sate sudah setengah matang.
  • Bakar hingga dagingnya matang

Sate kambing Blotongan buatan sendiri siap disantap bersama keluarga tercinta di momen libur dan cuti bersama Idul Adha ini.

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Dana KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 1 2025 Tidak Diberikan? Ini Kata Dinsos DKI

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Penyaluran KLJ, KAJ, dan KPDJ Tahun 2025 terancam tidak disalurkan? Boleh jadi. Pasalnya, dana Bansos itu,...