TENTANGKITA.CO, JAKARTA – KJP Juni 2022 sudah cair pada Rabu 15 Juni 2022, namun pencairannya bertahap dari jenjang SD dan seterusnya.
KJP Juni 2022 cair ini sudah ramai dibicarakan di media sosial, terutama di akun UPT P4OP, lembaga pemerintah DKI Jakarta yang mengurusi bantuan sosial untuk para siswa.
Baca juga: Beredar Info KJP Juni 2022 Sudah Cair, Coba Cek JakOne atau ATM Deh
KJP bulan Juni 2022 sudah cair tetapi bertahap, nah ini kabar baru lagi.
Hingga Rabu 15 Juni 2022, KJP Juni 2022 yang sudah cair hanya untuk jenjang SD.
KJP cairrr.” Tulis seorang warga di kolom komentar unggahan akun media sosial JakOne Mobile, @jakone.mobile.
“iya tp kynya brtahap bru sd,” demikian tanggapan dari komentar tentang informasi bahwa KJP Juni 2022 sudah cair.
Unggahan tersebut mendapatkan komentar lanjutan seperti di bawah ini.
“betul grup KJP gua juga dah pada chek katanya berthap.”
Meski begitu, sampai saat ini belum ada informasi resmi dari Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta, Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan (P4OP), Bank DKI sebagai bank penyalur, dan aplikasi JakOne Mobile melalui media sosial mereka.
Sebelumnya, pada Rabu pagi 15 Juni 2022, akun Instagram Dinas Pendidikan DKI, @disdikdki, masih mengabarkan bahwa KJP Juni 2022 belum cair.
“Selamat pagi. Pencairan dana KJP Plus Tahap I Tahun 2022 bulan Juni saat ini masih dalam proses. Mohon menunggu informasi pencairan yang akan dipublikasikan melalui akun media sosial Dinas Pendidikan dan P4OP.”
Baca juga: Ini Pelamar Prioritas yang Diterima jadi PPPK Guru 2022
Tidak heran kalau para penerima manfaat banyak bertanya kenapa KJP bulan Juni 2022 belum cair ke akun media sosial institusi di bawah Pemprov DKI.
Hampir setiap unggahan dari akun media sosial Dinas Pendidikan (Disdik) DKI, Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan (P4OP), Bank DKI sebagai penyalur, dan JakOnline kolom komentarnya dipenuhi pertanyaan seperti itu.
Pertanyaan kenapa KJP bulan Juni 2022 belum cair menjadi wajar meramaikan media sosial karena sekarang sudah tanggal 15 Juni atau memasuki pekan ketiga bulan ini.
Apalagi, pada Mei, penyaluran bantuan pendidikan lewat program Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus sudah berjalan pada tanggal 28 April. Salah satu satu alasan percepatan pencairan dana untuk peserta didik itu adalah libur panjang dan cuti bersama menyambut Hari Raya Idulfitri atau Lebaran 2022.
Berdasarkan penelusuran tentangkita.co, sampai dengan Selasa 14 Juni 2022 akun media sosial Disdik DKI, P4OP, Bank DKI, dan JakOnline tidak ada yang mengabarkan waktu pencairan KJP Plus periode Juni.
Disdik DKI dan juga P4OP hanya meminta warga untuk terus memantau untuk tahu KJP termasuk tingkat SMP bulan Juni 2022 kapan cair.
Tidak ada penjelasan kenapa KJP bulan Juni 2022 belum cair.
Pada 9 Juni, menjawab pertanyaan warga di kolom komentar, akun Instagram Dinas Pendidikan DKI, @disdikdki, dengan imbauan sebagai berikut:
”Mohon menunggu informasi berikutnya ya terkait pencairan dana KJP Plus Tahap I Tahun 2022 bulan Juni. Informasi pencairan akan dipublikasikan melalui akun media sosial Dinas Pendidikan dan P4OP.”
Akun Instagram P4OP juga menggungah jawaban yang senada dengan Dinas Pendidikan DKI.
“Selamat pagi. Mohon menunggu informasi berikutnya ya terkait pencairan dana KJP Plus Tahap I Tahun 2022 bulan Juni. Informasi pencairan akan dipublikasikan melalui akun media sosial Dinas Pendidikan dan P4OP.”
Informasi yang tidak jauh berbeda disajikan akun Instagram Bank DKI, @bank.dki, lewat jawaban di kolom komentar pada Kamis 9 Juni 2022.
“Selamat Malam, terkait dengan informasi KJP mohon dapat menunggu dan pantau terus sosial media @bank.dki dan @jakone.mobile ya. Terima kasih.”
Baca juga: KJP Juni dan BSU 2022 Kapan Cair: Cek di bsu.kemnaker.go.id dan Link di Sini
KJP TAHAP 1 TAHUN 2022
KJP bulan Juni 2022 adalah penyaluran kedua di tahap 1 tahun 2022 yang berlangsung enam bulan selama Mei sampai dengan Oktober 2022. Sebelumnya, KJP tahap 2 tahun 2021 berlangsung selama November 2021 sampai April 2022.
Sekarang kita simak penyaluran da KJP Plus tahap 1 tahun 2022 dan KJP Plus tahap 2 tahun 2021:
KJP tahap 1 tahun 2022 (Mei—Oktober 2022)
– Bantuan KJP Plus untuk periode Mei 2022 mulai cair pada 28 April
KJP tahap 2 tahun 2021:
– Pada November 2021, KJP Plus cair serentak pada 26 November
– Pada Desember 2021, KJP Plus mengucur ke rekening penerima pada 8 Desember
– Di bulan Januari 2022, bantuan pendidikan itu cair tanggal 7 Januari
– Pada Februari 2022, penyaluran KJP Plus berlangsung sejak 4 Februari
– Pada Maret 2022, KJP Plus cair tanggal 4 Maret
– Bulan April 2022, bantuan untuk peserta didik di DKI ini cair tanggal 5 April
Baca juga: BSU 2022 Akankah Cair Juni? Ini Cara Akses Daftar Penerima
CARA CEK PENERIMA KJP PLUS
Sekarang kita bahas bagaimana cara cek penerima bantuan pendidikan KJP Plus 2022 di link sementara karena sampai dengan hari ini, Selasa 14 Juni 2022, situs https://kjp.jakarta.go.id/ masih dalam perawatan server.
Cara cek penerima KJP Plus 2022:
– Kunjungi link alternatif http://119.47.90.99/kjp2/public/cekStatusPenerima.php
– Klik ‘Periksa Status Penerimaan KJP’
– Ketik NIK calon penerima
– Pilih tahun 2022
– Pilih tahap 1
– Klik ‘Cek’
Selanjutnya, sebuah pemberitahuan akan muncul. Silahkan baca informasi tersebut, apakah NIK calon penerima yang kamu ketikkan tadi menjadi penerima KJP Plus atau tidak.
Baca juga: Beredar Info KJP Juni 2022 Sudah Cair, Coba Cek JakOne atau ATM Deh
Sampai saat ini, laman kjp.jakarta.go.id masih dalam perbaikan dan jika dikunjungi akan muncul pengumuman yang berbunyi:
“Pemberitahuan! Kepada semua pengunjung website ini. Mohon maaf aktifitas anda terganggu, kami sedang melakukan maintenance server. Silahkan coba beberapa saat lagi. Terima kasih.” Begitu pemberitahuan yang muncul pada laman tersebut.
Demikian informasi terkait kabar KJP terbaru, semoga bermanfaat.