TENTANGKITA.CO – Tentang jadwal pencairan KLJ penerima lama tahap 3 2023 kini masih sangat ditunggu oleh para lansia Jakarta.
Meskipun beberapa waktu lalu, Dinsos DKI telah mengambarkan tentang jadwal pencairan KLJ penerima lama, sayangnya hal itu tak lantas membuat para lansia berlega hati.
Pasalnya Dinsos DKI pada akhir Oktober lalu baru saja menyelesaikan penyaluran katu ATM Bank DKI bagi lansia penerima baru.
BACA JUGA: KLJ Penerima Lama Tahap 3 Cair Hari Ini Atau Kapan? Ini Kata Dinsos DKI
Hal tersebut tentu membuat kebingungan para lansia Jakarta yang sudah menunggu pencairan KLJ penerima lama tahap 3 sejak dari bulan Agustus.
Ironisnya para lansia Jakarta telah mengalami penundaan pencairan KLJ 2023 tahap 3 sejak bulan bulan 8 tersebut.
Yang harusnya KLJ Juli hingga September 2023 dicairkan pada tahap 3, para lansia penerima lama justru malah mendapatkan pencairan dana hanya untuk Mei dan Juni saja.
Pencairan periode Mei dan Juni tersebut diketahui masuk dalam periode KLJ 2023 tahap 2.
Tak heran jika saat ini meskipun Dinsos DKI telah memberikan info update-nya terkait jadwal pencairan KLJ penerima lama tahap 3 para lansia justru memiliki kehawatiran bahwa akan terjadi penundaan lagi.
Lalu sebenarnya kapan dan tanggal berapa KLJ penerima lama tahap 3 cair?
Dalam sebuah postingan di akun Instagram resminya, Dinsos DKI Jakarta mengumumkan bahwa tahap 3 KLJ 2023 tengah dalam proses pembersihan data tahap 1 dan tahap 2.
Keterangan resmi tersebut disertai dengan penegasan bahwa pencairan tahap 3 dijadwalkan akan dilakukan pada akhir bulan November 2023.
Pihak Dinsos DKI Jakarta juga menambahkan permohonan agar masyarakat menunggu dengan sabar.
BACA JUGA: Bansos BNPT Baru Sudah Disalurkan, KLJ Penerima Lama Tahap 3 Kata Dinsos DKI Cair Pada Jadwaln Ini
Informasi terbaru seputar pencairan KLJ 2023 tahap 3 akan diumumkan melalui akun media sosial resmi Dinsos DKI Jakarta.
Dengan penjelasan resmi dari Dinsos DKI Jakarta, kini kita tinggal menanti apakah pencairan KLJ 2023 tahap 3 benar-benar akan terjadi di akhir November mendatang.***(WVA)