Minggu, 19 Januari 2025

ISTIMEWA! UMK Jogja 2024 Prediksi Terbaru, Capai Nominal Hampir Rp 3 Jutaan Per Bulan

Hot News

TENTANGKITA.CO – Simak Informasi tebaru tentang UMK Jogja 2024 yang berkaitan dengan tuntutan buruh Indonesia kepada Pemerintah.

Beberapa bulan terakhir, para buruh Indonesia bersatu untuk menuntut kenaikan Upah Minimum Provinsi (UMP) sebesar 10 hingga 15 persen.

Kenaikan UMP 2024 ini didasarkan pada survei untuk mempertimbangkan pertumbuhan ekonomi dan tingkat inflasi.

BACA JUGA: Tanda-tanda UMK Semarang 2024 Resmi Naik 15 Persen, Kemnaker Beberkan Penjelasan Ini

Tentang kenaikan UMP 2024 ini nyatanya mendapat tanggapan positof dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

Sekjen Kemnaker, Anwar Sanusi, memberikan penjelasan mendalam mengenai tuntutan kenaikan UMP 2024.

Menurutnya, proses penetapan besaran Upah Minimum Provinsi (UMP) melibatkan analisis data inflasi dan pertumbuhan ekonomi yang cermat.

Faktor-faktor kritis seperti tingkat inflasi, pertumbuhan ekonomi, dan biaya hidup menjadi variabel utama dalam perhitungan yang dilakukan oleh Kemnaker.

Tentunya, jika kenaikan ini sah disetujui oleh Kemnaker pastinya akan mempengaruhi UMP Yogyakarta dan UMK Jogja 2024.

Besaran UMK Jogja 2024

Pada tahun 2023 lalu, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) telah mengumumkan peningkatan yang signifikan dalam Upah Minimum Provinsi (UMP) dan Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK).

BACA JUGA: UMK Kota Kabupaten Tegal dan Pemalang 2024 Naik Berapa Persen? Simak Data Lengkap 2021, 2022, 2023

Dibandingkan dengan tahun sebelumnya, kenaikan UMK Jogja 2024 ini mencerminkan perhatian serius terhadap kesejahteraan pekerja.

Mari telaah rincian peningkatan UMP dan UMK Jogja 2024, selengkapnya di sini!

Telah tertuang dalam keputusan pemerintah daerah setempat, UMP Jogja 2023 telah ditetapkan sebesar Rp 1.981.782,39.

Besaran angka tersebut menunjukkan kenaikan sebanyak 7,65% dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp 1.840.915,53.

Terkait dengan usulan kenaikan 15 persen dari para buruh tersebut, dapat diprediksi terkait besaran UMK Jogja 2024 dan wilayah di provinsi DIY berikut ini.

  • UMK Jogja 2024 – Naik Rp 348.716 (Kota Yogyakarta)
BACA DEH  Dana KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 1 2025 Tidak Diberikan? Ini Kata Dinsos DKI

Di pusat kota Yogyakarta, UMK tahun 2023 mencapai angka yang mencengangkan, yaitu Rp 2.324.775,51.

Angka ini menunjukkan kenaikan sebesar 7,93% dari UMK tahun sebelumnya yang berada pada angka Rp 2.153.970.

BACA JUGA: Selisih Hampir Rp 500 Ribu, Jadi Segini Besaran UMK Semarang 2024 Jika Resmi Naik 15 Persen

Jika pada tahun depan memang resmi UMK Jogja 2024 naik 15 persen kemungki2.673.492

  • UMK Sleman 2024 (Kabupaten) – Naik Rp 323.927

Kabupaten Sleman, yang berada di sekitar Yogyakarta, juga mengalami peningkatan yang cukup besar dalam UMK.

Tahun 2023 ini, UMK Sleman mencapai angka Rp 2.159.519,22, mengalami kenaikan sebesar 7,92% dari tahun sebelumnya yang berada pada angka Rp 2.001.000.

Sementara untuk tahun depan, UMK Sleman 2024 bisa jadi naik hingga Rp 2.483.447.

  • UMK Bantul 2024 (Kabupaten) – Naik Rp 309.965

Tak hanya Yogyakarta dan Sleman, kabupaten-kabupaten tetangga juga menyaksikan peningkatan yang signifikan dalam UMK.

Kabupaten selanjutnya tercatat, UMK Bantul sebesar Rp 2.066.438,82, meningkat 7,80% dari tahun sebelumnya.

Untuk UMK Bantul 2024 sendiri diprediksi akan naik Rp 2.376.405.

  • UMK Kulon Progo 2024 (Kabupaten) – Naik Rp 307.567

Sementara itu, UMK Kulon Progo 2023 mencapai angka Rp 2.050.447,15, mengalami kenaikan sebesar 7,68%.

Jika ada kenaikan 15 persen, UMK Kulon Progo 2024 kemungkinan sebesar Rp 2.376.405.

  • UMK Gunungkidul 2024 (Kabupaten) – Naik Rp 307.389

Kabupaten Gunungkidul juga tidak ketinggalan dalam peningkatan UMK.

Angka UMK Gunungkidul pada tahun 2023 mencapai Rp 2.049.266,00, mengalami kenaikan 7,85% dari tahun sebelumnya.

Kemungkinan besar jika terjadi kenaikan akan mencapai besaran UMK Gunung Kidul 2024 Rp 2.356.656.

Peningkatan signifikan dalam UMK di wilayah Yogyakarta dan sekitarnya adalah langkah positif menuju kesejahteraan pekerja.***(WVA)

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Dana KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 1 2025 Tidak Diberikan? Ini Kata Dinsos DKI

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Penyaluran KLJ, KAJ, dan KPDJ Tahun 2025 terancam tidak disalurkan? Boleh jadi. Pasalnya, dana Bansos itu,...