Sabtu, 18 Januari 2025

Batal Disalurkan September, KLJ 2023 Penerima Lama Cair di Bulan Ini, Kapan? Cek Kata Dinas Sosial DKI

Hot News

TENTANGKITA.CO – Para lansia penerima lama kini semakin resah terkait pencairan Kartu Lansia Jakarta (KLJ) untuk penerima baru.

Dalam laporan terbaru dari Dinsos DKI, diketahui bahwa para penerima baru telah menerima pencairan dana KLJ sejak tanggal 5 September 2023.

Tidak berapa lama setelahnya, tepatnya pada tanggal 22 September 2023, para lansia penerima baru kembali menerima pencairan dana KLJ.

BACA JUGA: Pendaftaran Penerima Baru Bansos KLJ di DTKS Online DKI 2023 Dibuka Kapan?

Hal ini terkait dengan pencairan KLJ bagi penerima baru yang merupakan gabungan dari dua tahap penyaluran bansos lansia pada tahun 2023.

KLJ Tahap 1 dan 2 tersebut mencakup periode penyaluran dana bansos lansia dari Januari hingga Juni 2023.

Disisi lain, sedang hangat jadi perbicangan mana kala KLJ penerima lama untuk bulan Juli dan Agustus 2023 masih belum dicairkan hingga saat ini.

Jadwal pencairan KLJ penerima lama

Dinsos DKI Jakarta sebelumnya diketahui telah menunda pencairan KLJ Juli dan Agustus 2023 bagi para penerima lama.

BACA JUGA: KLJ 2023 Tahap 3 untuk Penerima Lama Kapan Cair, Begini Jawaban Dinsos DKI

Pada bulan Agustus sebelumnya, para lansia penerima lama hanya menerima pencairan KLJ untuk bulan Mei dan Juni dengan jumlah dana sebesar Rp 600 ribu per lansia.

Oleh karena itu, tidak mengherankan jika para penerima lama masih sangat antusias menantikan pencairan KLJ Juli, Agustus, dan September 2023.

Jika kita memperhatikan pola pencairan yang telah diumumkan oleh Dinsos DKI, pencairan KLJ dilakukan setiap 3 bulan sekali.

Berdasarkan pola tersebut, kemungkinan besar pencairan KLJ bagi para penerima lama periode September akan dilakukan secara bersamaan dengan bulan Juli dan Agustus 2023.

BACA DEH  INFO PENERIMA KLJ 2025: Mau Daftar? Ini Jawaban Dinsos DKI

Diperkirakan, penyaluran dana bansos untuk periode Juli hingga Agustus 2023 akan terealisasi pada bulan Oktober atau November 2023.

BACA JUGA: Penyaluran KAJ, KLJ, KPDJ, KPARJ Juli – September 2023 Kapan Cair, Ini Info Penyaluran Dinsos DKI

Bisa jadi pencairan KLJ Juli, Agustus dan September 2023 akan cair serentak untuk penerima lama dan baru.

Meskipun banyak prediksi yang beredar, Dinsos DKI Jakarta telah mengumumkan rencana mereka untuk menyelesaikan pencairan KLJ bagi penerima lama dan baru secara bersama-sama pada bulan ini.

“Diperkirakan pencairan tahap selanjutnya (Juli-September) akan selesai pada bulan September untuk semua penerima manfaat,” kata Dinsos DKI.

Pihak Dinsos DKI juga memberikan komitmennya untuk melakukan pencairan secara bertahap, mengingat jumlah penerima manfaat KLJ yang sangat besar.

Jadi, meskipun kekhawatiran dan ketegangan masih menghantui, ada harapan cerah bahwa pencairan KLJ bagi para lansia penerima lama Jakarta akan segera terealisasi dalam waktu dekat.***(WVA)

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Dana KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 1 2025 Tidak Diberikan? Ini Kata Dinsos DKI

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Penyaluran KLJ, KAJ, dan KPDJ Tahun 2025 terancam tidak disalurkan? Boleh jadi. Pasalnya, dana Bansos itu,...