Jumat, 22 November 2024

KLJ, KAJ, KPDJ, KPARJ Juli – Agustus 2023 Kapan Cair, Ini Prediksi Jadwal Pencairan

Penyaluran Bansos  itu yang semula satu bulan sekali, kini semakin tak menentu. Bahkan terakhir, bagi  penerima baru 2023, misalnya, enam bulan. Penerima lama dua bulan (Mei-Juni).

Hot News

TENTANGKITA.CO – Penyaluran KAJ, KLJ, KPDJ, dan KPARJ Tahap 2 Tahun 2023 untuk Juli-Agustus 2023 hingga hari ini [Rabu, 23/8] belum ada tanda-tanda kapan bakal cair.

Kini, penyaluran Bansos di DKI kian sulit terdeteksi kapan bakal cair. Penyaluran Bansos  yang semula satu bulan sekali, kini semakin tidak menentu. Bahkan ada yang enam bulan sekali seperti  untuk penerima baru 2023, misalnya, pencairan langsung enam bulan. Lalu, bagi penerima lama, dua bulan (Mei-Juni).

Tapi, fakta itu  sekaligus  menggambarkan penyaluran Bansos di DKI, pada setiap tahapan penyalurannya, tidak tuntas. Ada yang  menerima, tetapi  ada yang belum menerima.  Itu pun semakin tergambar jelas dari penyaluran terakhir pada Sabtu [12/8].

Baca Juga: Warga Daerah Ini Terima KLJ dan KAJ Januari-Juni, Juli -Agustus 2023 Kapan, Ini Kata Dinsos

Melalui Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta, Pemprov DKI  mengumumkan melakukan pencairan tahap II bantuan sosial Pemenuhan Kebutuhan Dasar (PKD). Namun hanya untuk penerima baru [enam  bulan] yang terhitung Januari- Juni 2023 dan  untuk penerima lama [Mei-Juni 2023], karena penerima lama sebelumnya telah memperoleh empat bulan bulan, Januari – April 2023.

Kini, penyaluran tahapan itu ]Januari-Juni]  belum tuntas. Di Jakarta Timur, misalnya,  Pemprov baru  melakukan penyaluran kepada  53.895 kartu  untuk warga Jakarta Timur, KAJ (2.756), KLJ (44.847), KPD (5.565) dan KPAR (727). Dan itu  baru akan tuntas akhir pekan ini.

Begitu juga di Jakarta Utara, pada Selasa [22/8].

Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Utara, Rizqon Hermawan, mengatakan penyaluran saat ini baru akan tuntas Jumat [25/8].

Menurut dia, kegiatan pendistribusian KLJ dan KAJ bekerjasama dengan Bank DKI. Kegiatan pendistribusian  sejak Senin (21/8). “Distribusi langsung  oleh Bank DKI. Targetnya, penyaluran di enam kecamatan rampung Jumat ini [25/8],” tandasnya.

BACA DEH  Dinsos Segera Infokan Penyaluran KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 4

Baca Juga: Penyaluran KAJ, KLJ, KPDJ, KPARJ 2023 di Jaktim, Ini Kata Wali Kota

Lalu,  Juli-Agustus 2023 kapan cair? Sampai kini, jawaban dari Dinsos DKI Jakarta masih sama: Untuk penyaluran dua bulan berikutnya  –Juli dan Agustus– akan diinformasikan lebih lanjut. Terimakasih.

Maka, karena di sejumlah daerah hingga masih berlangsung  penyaluran Januari-Juni 2023,  penyaluran Juli-Agustus 202, besar kemungkinan, akan berlangsung September 2023. Dan itu bukan tidak mungkin, penyaluran  akan berbentuk rapel: Juli-September 2023.

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Piala Dunia FIFA 2026: Ini Syarat Indonesia Lolos

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Peluang Indonesia menjadi  satu dari dua negara di Grup C yang lolos  dari babak ketiga Kualifikasi...