Sabtu, 18 Januari 2025

Ini Cara Persiapkan Dana Pendidikan Anak dengan Metode Syariah, Ayah Bunda Penting Nih 

Hot News

TENTANGKITA.CO –  Biaya pendidikan atau sekolah anak tiap tahun naik, harus dipersiapkan sedari dini, ini cara persiapkan dana pendidikan anak secara syariah, ayah bunda simak ya.

Kenaikan biaya sekolah anak dikonfirmasi data dari Badan Pusat Statistik (BPS) yang menunjukkan bahwa Indeks Harga Konsumen (IHK) biaya pendidikan di Indonesia meningkat sebesar 1,68 persen menjadi 109,62 pada Juni 2022 dari 107,80 pada Juni 2021. 

Karena itu, pengelolaan keuangan untuk pendidikan wajib dilakukan orang tua untuk mempersiapkan masa depan anak, termasuk dengan prinsip-prinsip keuangan syariah. 

Head of Shariah Banking Maybank Indonesia Romy Buchari mengatakan pengelolaan keuangan dengan prinsip syariah menjadi pilihan yang terbuka lebar untuk masyarakat melalui berbagai produk seperti tabungan, investasi, serta proteksi.

“Mengatur keuangan dengan prinsip syariah, termasuk dana pendidikan sudah terbuka lebar,” ujar Romy dalam siaran persnya di Jakarta, Rabu.

Berikut langkah-langkah persiapkan dana pendidikan anak dengan prinsip syariah

  1. Buka rekening tabungan

Jangan ragu buka rekening tabungan saat memulai perencanaan dana pendidikan. Di Maybank ada produk Maybank Tabungan U iB berakad Mudharabah.

Menurut Maybank, tabungan ini memberikan keleluasaan bagi nasabah dalam menyisihkan dana dan mencapai kebutuhan finansial di masa mendatang. Di samping itu, Maybank juga memberikan banyak kebebasan biaya-biaya.

Investasi berbasis syariah untuk persiapkan dana pendidikan anak 

Cara lain yang juga dapat dilakukan untuk menyiapkan dana pendidikan yaitu investasi berbasis syariah. Orang tua dapat mengatur investasi yang diinginkan berdasarkan profil risiko serta jangka waktu yang sesuai dengan perencanaan dana pendidikan.

Di Maybank ada produk Maybank Rekening Dana Nasabah (RDN) Syariah. Lewat RDN Syariah. Produk ini membuat para calon investor bisa  memaksimalkan hasil manfaatnya lewat pembelian instrumen saham atau efek yang terintegrasi melalui aplikasi online trading Maybank Trade dari PT Maybank Sekuritas Indonesia (Maybank Sekuritas).

BACA DEH  Dana KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 1 2025 Tidak Diberikan? Ini Kata Dinsos DKI

Asuransi jiwa berbasis syariah 

Asuransi jiwa berbasis syariah juga tak kalah penting untuk dilakukan orang tua. Ini adalah upaya perlindungan harta dan kekayaan dari risiko yang tidak diinginkan atau kerugian.

Namun kamu harus memastikan asuransi yang dipilih dapat memberikan perlindungan finansial saat pemilik polis tertimpa risiko seperti meninggal dunia atau kecelakaan. Dana dapat digunakan untuk menanggung kebutuhan hidup dan pendidikan anak apabila risiko terjadi.

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Dana KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 1 2025 Tidak Diberikan? Ini Kata Dinsos DKI

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Penyaluran KLJ, KAJ, dan KPDJ Tahun 2025 terancam tidak disalurkan? Boleh jadi. Pasalnya, dana Bansos itu,...