Sabtu, 18 Januari 2025

Benarkah Putri Ariani Akan Duet Dengan Produser Musik Ternama Dunia di Final AGT 2023? Simon Cowell Beri Bocorannya

Hot News

TENTANGKITA.CO – Di tengah sorotan dunia hiburan, Putri Ariani berhasil mencuri perhatian semua orang dengan penampilan luar biasa dalam babak semifinal America’s Got Talent (AGT) 2023.

Putri Ariani Membawakan ‘I Still Haven’t Found What I’m Looking For’

Pada 6 September 2023, pukul 07.00 WIB, Putri Ariani mengejutkan semua orang dengan membawakan lagu klasik ‘I Still Haven’t Found What I’m Looking For’ milik band legendaris U2. Penampilannya yang memukau ini menjadikan salah satu sorotan utama dalam persaingan ketat di AGT 2023.

BACA JUGA: Putri Ariani Duet Dengan Penyanyi Top Di Final AGT 2023, Ini Info Dari Simon Cowell

Salah satu juri terkemuka AGT 2023, Simon Cowell, tidak dapat menyembunyikan kagumnya terhadap bakat Putri Ariani.

Ia mengakui bahwa suara Putri Ariani begitu indah dan memukau sehingga membuatnya tak bisa berkata-kata.

Selama babak semifinal AGT 2023, sejumlah kontestan juga menampilkan bakat-bakat unik mereka.

Nama-nama seperti Warrior Squad, Trigg Watson, Summer Rios, Phill Wright & TheParentJam, Phillip Bowen, Mzansi Youth Choir, Justin Jackson, MOS, Barry Brewer Jr, Herwan Legaillard, dan Putri Ariani menghibur penonton dengan penampilan luar biasa.

BACA JUGA: Final America’s Got Talent 2023, Ini Daftar Calon Pesaing Putri Ariani

Kontestan yang Melaju ke Babak Final AGT 2023

Setelah babak semifinal berakhir, AGT 2023 mengumumkan dua kontestan yang berhasil melaju ke babak final melalui akun YouTube resminya. Pertama adalah Mzansi Youth Choir, dan kedua adalah Putri Ariani.

Tentu saja, kita semua tidak sabar menantikan penampilan spektakuler Putri Ariani dalam babak final AGT 2023.

Bocorkan Penampilan Duet Putri Ariani di Final AGT 2023

Simon Cowell, seorang produser musik ternama dan juga salah satu juri America’s Got Talent (AGT) 2023, memberikan bocoran tentang rencana penampilan duet Putri Ariani dalam final AGT.

Simon sangat yakin bahwa penampilan duet ini akan menjadi sensasional, mengingat bakat luar biasa yang dimiliki oleh Putri Ariani.

BACA JUGA: Kapan Final America’s Got Talent 2023? Akankah Putri Ariani Jadi Pemenang AGT Tahun Ini?

Simon Cowell tidak merinci siapa penyanyi yang akan berduet dengan Putri Ariani, tetapi ia memastikan bahwa penyanyi tersebut adalah sosok yang sangat dia kagumi.

Pengumuman ini mungkin menjadi kejutan bagi Putri Ariani, yang mungkin belum mengetahui rencana ini.

Simon Cowell, yang terkenal sebagai juri yang tegas dan kritis dalam audisi, memberikan “golden buzzer” untuk Putri Ariani di babak audisi, menunjukkan ketertarikannya pada bakat penyanyi berusia 17 tahun asal Indonesia ini.

Jadwal babak final AGT 2023 yang akan digelar pada Selasa, 26 September 2023, waktu Los Angeles, Amerika Serikat, atau Rabu, 27 September 2023, pukul 07.00 WIB.***(WVA)

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Dana KLJ, KAJ, KPDJ Tahap 1 2025 Tidak Diberikan? Ini Kata Dinsos DKI

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Penyaluran KLJ, KAJ, dan KPDJ Tahun 2025 terancam tidak disalurkan? Boleh jadi. Pasalnya, dana Bansos itu,...