TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Gempa lagi. Kini dengan magnitudo 5,0, mengguncang Pulau Karatung, Sulawesi Utara. Peristiwa terjadi pada Jumat (14/6). Demikian info BMKG.
Karatung merupakan salah satu desa yang berada di kecamatan Nanusa, Kabupaten Kepulauan Talaud, provinsi Sulawesi Utara, Indonesia.
Ini kejadian kedua di Kepulauan Talaud dalam dua hari terakhir. Kamis (13/6) Melonguane juga diguncang gempa. Ini adalah sebuah kecamatan yang juga menjadi pusat pemerintahan atau ibukota dari kabupaten Kepulauan Talaud, provinsi Sulawesi Utara, Indonesia.
DATA GEMPA
- Tanggal: 14 Juni 2024
- Waktu: 02:44:01 WIB
- Magnitudo: 5.0
- Kedalaman: 93 km
- Lokasi: 5.65 LU – 126.22 BT
- Pusat Gempa: 137 km Barat Laut PULAUKARATUNG-SULUT
- Tidak berpotensi TSUNAMI