Senin, 25 November 2024

PEMILU 2024: Ayu Azhari Saingi Uya Kuya Dan Eko Patrio

Di Dapil DKI II, Uya Kuya jauh mengungguli mantan Menpora Adhyaksa Dault. Uya, sementara ini, mengoleksi 37.435 suara, sedangkan Adhyaksa baru 5.286 suara. Mereka sama-sama dari PAN.

Hot News

TENTANGKITA.CO, JAKARTA  – Ayu Azhari, artis tahun 1980-an, bakal calon legislator dari Partai Amant Nasional (PAN) bersaing dengan Eko Hendro Purnomo atau Eko Patriot dalam pemilihan legislatif (Pileg) Pemilu  2024.

Dalam hitungan sementara Komisi Pemilihan Umum (KPU), untuk Daerah Pemilihan (Dapil) 1 DKI Jakarta, Ayu meraih suara terbanyak kedua (2.833), sedangkan Eko 26.370 suara.

Partai Amanat Nasional (Dapil) DKI Jakarta 1
Jumlah Suara Sah Partai Politik:7.186
Jumlah Suara Sah Partai Politik dan Calon:42.588
Calon LegislatifJumlah Suara
1. EKO HENDRO PURNOMO, S.Sos.26.370
2. SURYA IMAN WAHYUDI, S.H., M.H.982
3. AYU AZHARI2.833
4. DESY NURUL YUNITA, S.Psi.4.895
5. AMBAR KUSPARDIANTO, M.M.234
6. JUSTINA RAHABAV122

Kakak dari Rahma dan Sarah Azhari itu sebenarnya sudah masuk ke dunia politik sejak 2010. Ayu sempat mendaftarkan diri untuk menjadi calon wakil bupati Kabupaten Sukabumi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) saat itu. Akan tetapi nama Ayu akhirnya tersingkir.

Menjelang Pemilu 2014, Ayu pindah ke Partai Amanat Nasional (PAN). Akan tetapi dia tak jadi caleg saat itu. Ayu baru menjadi caleg lima tahun berselang untuk DPRD DKI Jakarta, akan tetapi tak berhasil lolos.

Pada Pemilu 2024, Ayu menjadi salah satu bacaleg PAN untuk DPR RI di Dapil DKI Jakarta I dengan nomor urut 2. Artis senior Ayu Azhari dan putra sulungnya, Axel Djody Gondokusumo kompak mencalonkan diri sebagai anggota DPR dan DPRD DKI Jakarta dari Partai Amanat Nasional (PAN).

BACA DEH  Pneumonia Ancaman Serius bagi Anak-Anak, Kematian Terjadi Setiap 43 Detik

Sementara itu, di Dapil DKI II, Uya Kuya jauh mengungguli mantan Menpora Adhyaksa Dault. Uya, sementara ini, mengoleksi 37.435 suara, sedangkan Adhyaksa baru 5.286 suara. Mereka sama-sama dari PAN.

1. Dr. ADHYAKSA DAULT, S.H., M.Si.5.286
2. UYA KUYA37.435
Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Liga Inggris Minggu (24/11): Ipswich v Manchester United

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Laga Liga Inggris pada Minggu (24/11) akan menghadirkan pertarungan tim dengan nama besar sekaligus mempertaruhkan reputasi...