TENTANGKITA.CO, JAKARTA – Liverpool, Marseille dan West Ham merupakan tiga tim yang mampu merayakan kelolosan dari fase grup Liga Eropa UEFA setelah mendapatkan hasil yang mereka butuhkan di Matchday 5, Kamis (30/11) atau Jumat (1/12) diniahri WIB.
Liverpool lolos ke babak 16 Liga Eropa UEFA besar sebagai juara Grup E dengan penampilan kandang yang dominan melawan LASK dan menang 4-0.
Luis Díaz tapil cemerlang. Sundulan bolanya membawa Liverpool unggul lebih dulu. Kemudian gol dari Cody Gakpo setelah permainan yang bagus antara Díaz dan kapten malam itu, Mohamed Salah.
Penalti tegas Salah di babak kedua – gol ke-199 untuk klub – dan gol kedua dari Gakpo memastikan kemenangan. LASK, yang memiliki beberapa peluang, tidak mampu mengkoversi menjadi gol karena tidak mampu menaklukkan Caoimhín Kelleher, tapi masih mampu finis di posisi ketiga dalam grup.
BACA JUGA
- Hasil Liga Champions Kamis (30/11): Manchester United Terancam, Arsenal Lolos Ke-16 Besar
- Bayern, Inter, Madrid dan Sociedad Ke 16 Besar Liga Champions, MU Kalah
Tim yang lolos ke babak sistem gugur?
Atalanta*, Brighton, Feyenoord***, Freiburg, Leverkusen*, Liverpool*, Marseille, Rennes, Roma, Slavia Praha, Sporting CP**, Villarreal, West Ham, Young Boys*** |
*Dipastikan sebagai juara grup, ke babak 16 besar *Dipastikan sebagai runner-up grup, ke babak play-off sistem gugur *** Pindah dari Liga Champions UEFA, ke babak play-off sistem gugur. (Sumber:uefa.c0m) |
West Ham Lolos
Tendangan voli Tomáš Souček pada menit-menit akhir memastikan West Ham finis di posisi dua besar dan membawa mereka tetap berada di jalur yang tepat untuk meraih posisi pertama di Grup A.
Dengan waktu yang semakin menipis, sang gelandang melepaskan tendangan jarak dekat yang bagus untuk mengarahkan umpan silang dari pemain pengganti Maxwel Cornet.
TSC memiliki beberapa peluang yang lebih baik pada awal pertandingan, tetapi Uroš Milovanović dan Aleksandar Ćirković tidak mampu menaklukkan Łukasz Fabiański.
BACA JUGA
- Final Piala Dunia U-17: Jerman Yakin Hajar Prancis
- Jerman vs Prancis Di Final Piala Dunia U-17, Tango dan Les Aigles Menangis
Hasil Pekan Ke-5: Kamis atau Jumat (1/12) Dini Hari WIB
- Freiburg 5-0 Olympiacos
- TSC 0-1 West Ham
- AEK Athens 0-1 Brighton
- Sparta Praha 1-0 Real Betis
- Atalanta 1-1 Sporting CP
- Sturm Graz 0-1 Raków Czestochowa
- Maccabi Haifa 0-3 Rennes
- Marseille 4-3 Ajax
- Rangers 1-1 Aris Limassol
- Liverpool 4-0 LASK
- Toulouse 0-0 Union SG
- Villarreal 3-2 Panathinaikos
- Servette 1-1 Roma
- Sheriff Tiraspol 2-3 Slavia Praha
- Molde 2-2 Qarabağ
- Häcken 0-2 Leverkusen
JADWAL PEKAN KEENAM (14 Desember)
Grup A
West Ham vs Freiburg, Olympiacos vs TSC
Grup B
Ajax vs AEK Athens, Brighton vs Marseille
Grup C
Real Betis vs Rangers, Aris Limassol vs Sparta Praha
Grup D
- Sporting CP vs Sturm Graz, Raków Czestochowa vs Atalanta
Grup E
- Union SG vs Liverpool, LASK vs Toulouse
Grup F
- Rennes vs Villarreal, Panathinaikos vs Maccabi Haifa
Grup G
- Roma vs Sheriff Tiraspol, Slavia Praha vs Servette
Grup H
- Leverkusen vs Molde, Qarabağ vs Häcken