Minggu, 24 November 2024

Cara Melihat Jumlah Pelamar CPNS 2023 dan PPPK Per Instansi dan Provinsi, Ini Persaingan Terketat dan Formasi Kekurangan Pendaftar

Jumlah Pelamar CPNS PPPK 2023 untuk seluruh instansi dan provinsi adalah data terakhir setelah penutupan pendaftaran pada 11 Oktober 2023 Pukul 23.59 WIB.

Hot News

TENTANGKITA.CO– Setelah rampung masa pendaftaran, para calon abdi negara bisa melihat dan mengecek jumlah pelamar CPNS PPPK 2023 per instansi dan provinsi dengan cara yang ada dalam artikel ini.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) mencatat jumlah Pelamar CPNS PPPK 2023 untuk seluruh instansi dan provinsi ada sebanyak 2.409.882 orang.

Jumlah Pelamar CPNS PPPK 2023 untuk seluruh instansi dan provinsi tersebut adalah data terakhir setelah penutupan pendaftaran pada 11 Oktober 2023 Pukul 23.59 WIB.

Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN, Suharmen mengatakan, dengan perpanjangan waktu pendaftaran selama dua hari, banyak pelamar yang akhirnya menyelesaikan submit dan resume.

Baca Juga: Ini Alasan KPK Jemput Paksa Yasin Limpo, Malah Pegawainya Ada yang Mangkir Saat Dipanggil

Rinciannya, terhitung jumlah pelamar formasi CPNS 2023 ada sebanyak 945.404.

Sementara untuk jumlah pelamar PPPK 2023 terdiri atas pelamar PPPK Guru sebanyak 439.020; pelamar PPPK Tenaga Kesehatan sebanyak 388.145; dan pelamar PPPK Tenaga Teknis sebanyak 637.313.

“Pelamar yang telah berhasil menyelesaikan pendaftaran mulai hari ini sudah bisa mencetak kartu pendaftaran di portal SSCASN. Selanjutnya pelamar tinggal menunggu hasil seleksi administrasi,” katanya.

Ia menjelaskan, sesuai jadwal seleksi CPNS 2023 terbaru, pengumuman hasil seleksi administrasi akan berlangsung mulai 15 Oktober 2023.

Baca juga: Target 20 Juta Nasabah PNM Mekaar di Tahun 2024 dari Pak Jokowi, Begini Keyakinan Erick Thohir

Hasil administrasi juga akan diikuti dengan masa sanggah dan jawab sanggah yang akan berlangsung hingga 23 Oktober.

Jumlah Pelamar CPNS 2023 Per Instansi dan Provinsi

Ada yang menarik dalam data terakhir terkait jumlah pelamar CPNS 2023 per instansi dan provinsi yang dikeluarkan BKN.

BACA DEH  Pneumonia Ancaman Serius bagi Anak-Anak, Kematian Terjadi Setiap 43 Detik

Yakni ada instansi CPNS 2023 yang masih kekurangan jumlah pelamar, karena pendaftar yang submit jauh lebih kecil dari formasi yang dibuka.

Instansi CPNS 2023 tersebut adalah untuk Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), di mana formasi yang dibuka sebanyak 500 lowongan Ahli Muda Peneliti.

Baca Juga: Argentina Sukses, Brasil Tertahan Di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Namun, dari 679 pendaftar atau pelamar CPNS BRIN 2023 hanya ada sebanyak 378 orang yang melakukan submit.

Sementara untuk persaingan terketat dalam seleksi CPNS 2023 adalah untuk instansi Sekretariat Jenderal (Setjen) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Dalam formasi CPNS KPK 2023 dibuka hanya sebanyak 214 untuk sejumlah posisi, tetapi jumlah pendaftar yang telah submit hingga mencapai 222.109.

Persaingan terketat lainnya yakni untuk instansi CPNS 2023 di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) yang membuka formasi sebanyak 1.015 dan pendaftar submit ada 231.109.

Baca Juga: Bansos Kapan Cair? Ini Jadwal LENGKAP Pencairan Bansos Senilai Rp2,4 Juta, CEK Rekening Besok Jumat 13 Oktober 2023

Sementara untuk jumlah pelamar CPNS 2023 Kejaksaan Agung memperingkati urutan ketiga dengan sebanyak 313.973 pendaftar dan yang telah submit 214.207.

Namun, dalam formasi CPNS 2023 Kejaksaan Agung yang dibuka memang sangat banyak ketimbang instansi yang lainnya yakni ada 7.846 lowongan.

Jumlah Pelamar PPPK 2023 Per Instansi dan Provinsi

Untuk jumlah pelamar PPPK 2023 Per Instansi dan Provinsi secara keseluruhan ada sebanyak 1.464.478 pendaftar baik untuk formasi tenaga guru, nakes, maupun tenaga teknis.

  • Pelamar PPPK Guru
    Submit: 439.020
    Memenuhi Syarat: 344.055
    Tidak Memenuhi Syarat: 21.386
    Belum Verifikasi: 73.579
  • Pelamar PPPK Teknis
    Submit: 637.313
    Memenuhi Syarat: 180.289
    Tidak Memenuhi Syarat: 126.436
    Belum Verifikasi: 330.588
  • Pelamar PPPK Nakes
    Submit: 388.145
    Memenuhi Syarat: 199.706
    Tidak Memenuhi Syarat: 40.818
    Belum Verifikasi: 147.621
BACA DEH  Pneumonia Ancaman Serius bagi Anak-Anak, Kematian Terjadi Setiap 43 Detik

Baca Juga: Lokasi Pelayanan SIM Keliling di Wilayah Jakarta Hari Ini, Jumat 13 Oktober 2023

Sedangkan untuk melihat statistik jumlah pelamar CPNS PPPK 2023 baik per instansi maupun per provinsi bisa dilihat secara detail melalui tautan ini.

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Liga Inggris Minggu (24/11): Ipswich v Manchester United

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Laga Liga Inggris pada Minggu (24/11) akan menghadirkan pertarungan tim dengan nama besar sekaligus mempertaruhkan reputasi...