TENTANGKITA.CO- Kubu Partai Demokrat yang merasa dikhianati bakal calon presiden (Bacapres) Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan Surya Paloh mutung. Mereka menyebut Anies dan PKB tak beretika.
Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat, Herzaky Mahendra mengungkap kader partainya kecewa dengan kesepakatan ‘diam-diam’ Anies Baswedan yang diklaim telah melakukan deklarasi Cawapres secara sepihak.
“Koalisi yang dijalin oleh Anies dan PKB tak beretika dan tak pantas,” kata Herzaky, yang dikutip Kompas.TV, Jumat (1/9).
Baca Juga: Andi Arief Demokrat Pajang Tulisan Tangan Anies Baswedan: Gak Nyangka Berdarah Dingin dan Pengecut
Baca Juga: Ini Kronologi Penetapan Anies-Imin, Surat Anies Dan Demokrat Tuding Mereka Pengkhianat
Sementara itu, bakal calon presiden (Bacapres) 2024 dari Koalisi Indonesia Maju, Prabowo Subiantomengatakan: “”Ya, inilah demokrasi kita musyawarah.”
Namun, awalnya, dia mengaku belum mengetahui manuver Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang dikabarkan mendekat ke Partai NasDem.
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh –di Nasdem Tower, Kamis (31/8)– memutuskan Ketum PKB Muhaimin Iskandar sebagai bakal calon wakil presiden (Cawapres) dari Anies Baswedan.
Baca Juga: Surya Paloh ‘Kawinkan’ Anies-Cak Imin, Demokrat Mutung, Ini Kata Burhanuddin Muhtadi dan Netizen
Menurut Prabowo, Koalisi Indonesia Maju yang dibangun Gerindra, PKB, Golkar, dan PAN tetap solid hingga sekarang.
“Ya, inilah demokrasi kita musyawarah. Saya sendiri, sih, belum dengar,” kata Prabowo di Kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Kamis (31/8/2023).