TENTANGKITA.CO – Bulan September tahun 2023 akan segera tiba, dan antusiasme para calon pegawai negeri (CPNS) di Indonesia semakin membara.
Persiapan untuk mengikuti pendaftaran CASN 2023 tentunya harus dipersiapakan jauh-jauh hari.
Pengumuman resmi dari Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesia (BKN RI) mengindikasikan bahwa pintu penerimaan CPNS dan PPPK 2023 akan segera dibuka.
BACA JUGA: Formasi PPPK 2023 PDF Kabupaten Timor Tengah Selatan Bisa Download di Sini, Ada 2.050 Lowongan CPNS
Rangkaian penerimaan CPNS 2023 ini akan berlangsung mulai dari tanggal 17 September hingga 3 Oktober 2023.
Tak sabar menanti informasi terbaru seputar penerimaan CASN 2023?
Salah satu instansi yang dari tahun-ke tahun memiliki jumlah pendaftar paling banyak adalah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).
Terkait pendaftaran CASN di tahun ini, kapan penerimaan CPNS Kemenkumham 2023 dibuka?
Kapan penerimaan CPNS 2023 Kemenkumham dibuka?
Pada saat ini, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) masih belum membuka pintu penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk tahun 2023.
Konfirmasi ini dilontarkan oleh Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama (Karo Hukerma), Hantor Situmorang.
Hal tersebut merupakan tanggapan terkait kabar yang beredar kabar di kalangan masyarakat belum lama ini.
Beredar info tentang penerimaan sipir lapas untuk lulusan SMA tahun 2023 bersama dengan persyaratannya telah ditepis sebagai berita palsu.
Hantor Situmorang menegaskan bahwa sampai saat ini belum ada pengumuman resmi mengenai penerimaan CPNS, baik itu untuk posisi sipir maupun formasi lainnya, di lingkungan Kemenkumham.
BACA JUGA: BKN Bocorkan 2 Formasi CPNS dan PPPK 2023 yang Paling Banyak Dibuka di Seleksi CASN Tahun Ini
Sementara itu menurut Hermon Dekristo, Kepala Biro Kepegawaian Kejaksaan RI, bahwa kesempatan berkarir di Kejaksaan akan semakin terbuka lebar.
Tepatnya, ada sebanyak 7.846 formasi Kejaksaan CPNS 2023 yang telah diusulkan kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN RB).
“Usulan kita, moga-moga dikabulkan sama Pemerintah,” kata Hermon Dekristo
Dia mengajak calon pelamar untuk tetap mengikuti sumber informasi resmi, seperti situs cpns.kemenkumham.go.id dan akun media sosial resmi Kemenkumham. ***(WVA)