TENTANGKITA.CO – Di media massa dan media sosial mulai beredar jadwal dan formasi lengkap penerimaan atau rekrutmen CPNS atau CASN 2023.
Namun, sampai sekarang belum ada informasi resmi dari Pemerintah tentang jadwal dan formasi lengkap penerimaan atau rekrutmen CPNS dan CASN 2023. Yang baru dirilis adalah rencana proses tersebut bakal berlangsung pada September.
Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) penerimaan atau rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) dan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023 juga baru mengumumkan secara garis besar formasi yang tersedia.
Silakan simak rumor tentang jadwal dan formasi lengkap penerimaan CPNS (CASN) di bagian akhir tulisan ya. Nantinya, secara resmi Informasi lengkap rekrutmen CPNS (CASN) 2023 bisa dilihat di laman Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN).
Badan Kepegawaian Negara (BKN) sebagai Ketua Pelaksana (Panselnas) sudah menyiapkan fitur tambahan di laman SSCASN yang bisa memberikan informasi lengkap terkait dengan formasi yang dibutuhkan.
BACA JUGA: Tips dan Kunci Antigagal Seleksi CASN CPNS 2023, Rahasia Lolos Tes SKD Hingga Pilih Formasi Tepat
Informasi tersebut antara lain menjelaskan tentang uraian tugas, kelas jabatan, penghasilan yang diterima, sampai dengan jenjang jabatan.
Menurut Plt. Kepala BKN Haryomo Dwi Putranto, penambahan keterangan informasi jabatan bagi pelamar itu adalah untuk mengantisipasi peserta mengundurkan diri.
Pasalnya, belakangan muncul di media sosial beberapa pelamar menyatakan mundur dengan alasan jabatan yang dilamar tidak sesuai dengan pekerjaan yang diinginkan atau penghasilan yang didapat tidak sesuai ekspektasi pelamar.
“Ada sejumlah alasan pengunduran diri peserta seleksi, salah satunya menyangkut ketidaksesuaian pekerjaan dan penghasilan dengan ekspektasi pelamar. Untuk itu BKN akan menyediakan keterangan rincian informasi setiap jabatan pada formasi yang dilamar,” ungkap Haryomo Dwi Putranto seperti dilansir laman BKN.
Plt Kepala BKN itu berbicara dalam dalam Rapat Koordinasi Persiapan Pengadaan ASN Tahun 2023 pada Kamis 3 Agutus 2023 di Jakarta.
BACA JUGA: Lama Jadi JOMBLO?? Amalkan Doa dari Mbah Moen untuk Minta Jodoh Terbaik
Ketika mengumumkan penerimaan atau rekrutmen CPNS (CASN) 2023, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) mengungkapkan formasi yang tersedia adalah sebanyak 572.496 lowongan.
Formasi jabatan yang tersedia itu berasal dari 72 instansi dengan komposisi pemerintah pusat sebanyak 78.862 formasi dan pemerintah daerah sebanyak 493.634 formasi.
Menurut Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas, proses rekrutmen atau penerimaan CASN (CPNS) 2023 bertujuan untuk menuntaskan penataan tenaga non-ASN yang selama ini kerap dikenal dengan sebutan tenaga honorer.
Berdasarkan data, jumlah tenaga non-ASN sebanyak 2,3 juta tenaga honorer. Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) bersama Badan Kepegawaian Negara (BKN) kini tengah mengaudit komposisi tenaga honorer tersebut.
BACA JUGA: Hutang Cepat Lunas dan Mudah Cari Kerja, Baca Amalan Dari Mbah Moen ini Usai Sholat Subuh
Menurut Menteri PANRB, pemerintah secara konsisten menyelesaikan status tenaga non-ASN atau tenaga honoer juga kepada eks tenaga honorer kategori II.
“Karena mereka telah mengabdi. Maka rekrutmen ASN 2023 ini, sebanyak 80 persen di antaranya untuk pelamar dari tenaga non-ASN, dan 20 persen untuk pelamar umum,” ujar Menteri PANRB dalam Rapat Koordinasi Persiapan Pengadaan ASN 2023, di Jakarta, Kamis 3 Agustus 2023 sepeti dilansir laman Sekretariat Kabinet.
Kemudian, Abdullah Azwar Anas menyebut ada beberapa arah kebijakan terkait dengan pengumuman penerimaan CPNS atau rekrutmen CASN 2023.
Pertama, pemerintah bakal fokus pada pelayanan dasar sheingga guru dan tenaga kesehatan menjadi formasi dengan jumlah lowongan paling besar.
“Hampir 80 persen formasi 2023 untuk guru dan tenaga kesehatan,” ujar Menteri PANRB.
Kedua, pemerintah membuka peluang rekrutmen atau penerima CPNS (CASN) untuk para talenta di dunia digital dan data scientist.
Arah kebijakan ketiga, mengurangi rekrutmen atau penerimaan CPNS (CASN) untuk formasi yang akan terdampak transformasi digital.
BACA JUGA: KJP Plus Agustus Sudah Cair Hari Ini, KLJ Tahap 2 2023 Kapan?
Alokasi formasi calon ASN (CASN) untuk pemerintah pusat terinci sebanyak 28.903 untuk calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan 49.959 untuk pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).
Adapun di pemerintah daerah dialokasikan khusus sebanyak 296.084 PPPK guru, 154.724 PPPK tenaga kesehatan, dan 42.826 PPPK teknis. Proses seleksi akan dimulai pada September 2023.
Sebelumnya, Kementerian PANRB telah menetapkan sebanyak 1.030.751 kebutuhan ASN nasional tahun 2023. Namun sejumlah instansi yang tidak mengusulkan formasi, termasuk terdapat beberapa pemda yang tidak mengoptimalkan usulan formasinya.
Untuk mengetahui informasi lengkap tentang formasi penerimaan atau rekrutmen CPNS ataun CASN 2023 silakan kilk TAUTAN ini setelah ada pengumuman resmi dari pemerintah.
JADWAL PENERIMAAN CPNS
Sekarang kita bahas tentang prediksi jadwal penerimaan atau rekrutmen CPNS (CASN) 2023 berdasarkan kabar yang beredar di media sosial dan media massa.
- Pengumuman Seleksi Penerimaan atau Rekrutmen CPNS (CASN) 2023: September
- Pendaftaran Seleksi Penerimaan atau Rekrutmen CPNS (CASN) 2023): Oktober 2023
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: Oktober 2023
- Masa Sanggah : November 2023
- Pelaksanaan Seleksi Kemampuan Dasar (SKD): Desember
- Pengumuman Hasil SKD : Januari 2024
- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB): Januari 2024
- Penyampaian Hasil Integrasi SKD dan SKB : Februari 2024
- Pengumuman Kelulusan CPNS 2023 : Maret 2024
Sementara itu, formasi CASN atau CPNS 2023 yang dibutuhkan oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah adalah sebagai berikut:
Demikian informasi terkait dengan perkiraan jadwal dan formasi lengkap penerimaan atau rekrutmen CPNS (CASN) 2023 yang beredar di media massa dan media sosial. Semoga bermanfaat.