Jumat, 22 November 2024

Kamu Lulus Seleksi Administrasi STAN 2023? Segera Bayar Pendaftaran SPMB, Ini Tata Caranya

Hot News

TENTANGKITA.CO- Perhatian-perhatian! Kamu yang sudah dinyatakan lulus seleksi administrasi Sekolah Tinggi Akuntasi Negara (STAN) 2023 jangan terlena dengan kegembiraan.

Pasalnya, kamu harus segera membayar biaya pendaftaran Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPBM) Prodi Diploma IV.

Setelah melakukan pembayaran, peserta dapat mencetak Bukti Peserta Seleksi (BPS) melalui link: https://dikdin.bkn.go.id/.

BACA JUGA: Kamu Sudah Cek Nilai UTBK SNBT 2023? Ini Cara Hitung Skor Rata-rata, Dipakai untuk Daftar Jalur Mandiri

Kemudian mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang jadwal dan lokasi akan diumumkan melalui https://spmb.pknstan.ac.id pada tanggal 4 Juli (masih bersifat tentatif, menyesuaikan jadwal dari Badan Kepegawaian Negara).

Tata Cara Pembayaran SPMB

1. Peserta yang lulus Seleksi Administrasi akan mendapatkan kode billing berupa Mandiri Virtual Account (MVA). Kode billing didapatkan melalui portal https://spmb.pknstan.ac.id dengan login menggunakan username dan password masing-masing peserta.

2. Agar dapat mengikuti tahapan seleksi berikutnya peserta diwajibkan membayar biaya pendaftaran SPMB sebagaimana tercantum pada angka 4. Pembayaran dilakukan melalui Bank Mandiri, dengan cara setoran tunai, ATM, m-banking, atau internet banking dengan menggunakan Mandiri Virtual Account (MVA).

BACA JUGA: Akankah Cair Juli 2023 Ini? Begini Persyaratan, Link dan Cara Daftar Program KLJ Lengkap

3. Periode pembayaran dilakukan pada tanggal 26 sampai dengan 30 Juni dengan ketentuan sebagai berikut: setoran tunai melalui teller sesuai dengan jadwal operasional bank; atau ATM, m-banking, atau internet banking mulai tanggal 26 Juni pukul 06.00 WIB sampai dengan 30 Juni pukul 23.59 WIB.

4. Pembayaran cukup dilakukan satu kali dan peserta wajib menyimpan bukti pembayaran tersebut.

5. Tata cara pembayaran lebih rinci dapat dilihat di portal https://spmb.pknstan.ac.id.

Sebelumnya perlu diketahui, Pengumuman SPMB STAN 2023 sudah dilakukan pada Senin (26/6) kemarin disampaikan dalam surat nomor PENG-70/PKN/2023. Pengumuman ini merupakan hasil seleksi administrasi merupakan dokumen yang diunggah peserta. Artinya, peserta yang lulus telah dinyatakan memenuhi syarat administrasi.

BACA DEH  Pneumonia Ancaman Serius bagi Anak-Anak, Kematian Terjadi Setiap 43 Detik

BACA JUGA: Dear Pekerja! Cuti Bersama Libur Idul Adha 2023 Tak Wajib Diambil ya, Ini Alasannya

Berdasarkan pengumuman hasil seleksi administrasi tersebut, terdapat 9.123 peserta yang telah dinyatakan lulus. Jumlah ini mencakup 7.985 jalur reguler, 621 jalur afirmasi kewilayahan, dan 517 jalur pembibitan.

Pengumuman tersebut dapat dilihat melalui link bit.ly/hasil_admin_23 . Peserta yang nomor registrasi dan namanya tercantum dalam lampiran I, II, III, dalam pengumuman tersebut dinyatakan lulus seleksi administrasi dan selanjutnya wajib membayar biaya pendaftaran SPMB.

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Piala Dunia FIFA 2026: Ini Syarat Indonesia Lolos

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Peluang Indonesia menjadi  satu dari dua negara di Grup C yang lolos  dari babak ketiga Kualifikasi...