Jumat, 22 November 2024

HORE! HUT DKI Jakarta ke-496 Naik BRT TransJakarta CUMA Rp 1 Tanpa Syarat Apapun, Ada Saldo Minimalnya?

Informasi tentang tarif Rp 1 naik BRT TransJakarta dalam rangka HUT DKI Jakarta ke-496

Hot News

TENTANGKITA.CO – Selamat hari ulang tahun (HUT) DKI Jakarta ke-496! Tepat pada hari ini Kamis, 22 Juni 2023, Jakarta telah genap berusia 496 tahun.

Beragam festival seru hingga diskon gila-gilaan akan banyak kamu jumpai di Ibu Kota pada hari ini dalam rangka memeriahkan HUT DKI Jakarta ke-496.

Event diskon seru yang bisa kamu nikmati hari ini adalah bisa naik BRT TransJakarta cuma Rp 1 aja.

BACA JUGA: Enggak Main-Main! Ada 94 Mal Kasih Kamu Diskon dan Promo Gede Rayakan Ulang Tahun Jakarta di FJSG 2023

Seperti informasi yang dikutip dari Twitter resminya @PT_Transjakarta yang diunggah hari ini 22 Juni 2023, bahwa kini para pelanggan BRT TransJakarta bisa keliling Jakarta sampai lemas hanya dengan Rp 1 aja.

“Ada kabar menggembirakan nih buat semua Sahabat TiJe!

Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) DKI Jakarta ke 496, layanan BRT dan non BRT Transjakarta akan menjadi Rp.1 loh!” cuitan twitter @PT_Transjakarta.

Promo ini berlaku khusus untuk hari ini dalam rangka memeriahkan HUT DKI Jakarta ke-496.

BACA JUGA: Ulang Tahun Jakarta 2023: Seputar Tema, Warna dan Makna Logo HUT serta Link Download

“Nah kebijakan ini berlaku pada tanggal 22 Juni, Pukul 00.00 s.d. 23.59 WIB,” tambahnya.

Unggahan tersebut sontak langsung diserbut oleh warga Twitter yang penasaran tentang beberapa ketentuan lain terkait tarif Rp 1 naik BRT TransJakarta tersebut.

Sebuah akun @ecko***dia, bahkan menayakan perihal tarif jika penumpang naik dari Tangerang, “Min,, kalau naik dari Tangerang apakah Rp.1,- juga? Makasih.”

@PT_Transjakarta: “Tentunya berlaku ya, Sahabat TiJe. Jangan lupa untuk tetap tap in dan tap out ya!~DS.”

Warga twitter lain @Faizjr89**3027 menanggapi cuitan TransJakarta tersebut dengan pertanyaan, “Kalo pembelian tiket lewat aplikasi tije / aplikasi jaklingko apakah tetep berlaku juga min tarif rp 1 nya? Thx.”

BACA JUGA: Bikin Seru dan Meriah Rayakan Ulang Tahun Jakarta, Ini Link 10 Twibbon HUT DKI Jakarta 2023

BACA DEH  Pneumonia Ancaman Serius bagi Anak-Anak, Kematian Terjadi Setiap 43 Detik

@PT_Transjakarta: “Halo, Sahabat TiJe. Tarif Rp1 tetap berlaku ya pada aplikasi tije ataupun @(akun sosmed jaklingko). Thx ~DS.”

Akun @Layata***0 bahkan menanyakan tentang tarif untuk penumpang on bus, “Cuma layanan buat BRT dan Non BRT (yg pake mesin kayak timbangan itu)…Jadi tap on bus gak berlaku ya?.”

@PT_Transjakarta: “Malam kak. Pada layanan bus Non BRT berlaku tarif Rp.1,-. Terima kasih ^RSN.”

Adapula yang menanyakan tentang saldo minimum untuk bisa mendapatkan tarif Rp 1 ini, @mat***912: “Saldo minimumnya tetap 5rb, gak?.”

@PT_Transjakarta: “Minimal saldo Rp5000 tetap berlaku ya, Sahabat TiJe!~DS.”

Selain itu ada warga Twitter lain menanyakan soal tap in maksimal per penumpang, “Min, promo ini buat berapa kali tap in dan tap out?”

@PT_Transjakarta: “Promo ini berlaku pada periode 22 Juni 2023, pukul 00:00 hingga 23:59 WIB ya kak~DS.

Demikian informasi tentang tarif Rp 1 naik BRT TransJakarta dalam rangka HUT DKI Jakarta ke-496.***(WVA)

Temukan Artikel Viral kami di Google News
Artikel Terkait
Terpopuler
Terbaru

Pekan Ke-12 Liga Inggris Sabtu (23/11): Arsenal v Nott’m Forest

TENTANGKITA.CO, JAKARTA - Pekan ke-12 Liga Inggris pada Sabtu (23/11) akan menghadirkan sejumlah laga di antaranya tiga tim peringkat...